Polri Diminta Reformasi Peran Polwan
jpnn.com - JAKARTA - Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas), Hamidah Abdurrahman mengatakan, sebagai anggota Polri, polisi wanita mesti diberi ruang untuk eksis. Bukan seperti saat ini, dimana Polwan sulit menduduki jabatan strategis.
Karena itu dia meminta Kapolri melakukan restrukrisasi di internal Polri dan memperlakukan Polwan sama dengan anggota Polri yang lain, terutama jabatan di struktural Polri. Sebab, sangat sedikit polwan menjabat Kapolda, setingkat Kabid di Polda, Karo atau Kasat saja.
"Yang saya temui (kebanyakan) di Kapolres, Kapolsek, Humas. Ya mungkin anggapan Polwan sebagai perempuan yang lemah dan tidak mampu," kata Hamidah di Jakarta, Selasa (3/9).
Hamidah berharap internal Polri mereformasi keberadaan polwan supaya bisa tampil ke masyarakat. Karena selama ini hanya anggota Polri laki-laki saja yang diberikan ruang untuk perform.
"Bukan hanya re-strukturisasi, namun reform keberadaan Polwan agar lebih eksis, berkapasitas, dan unggul," pintanya.(Fat/jpnn)
JAKARTA - Komisioner Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas), Hamidah Abdurrahman mengatakan, sebagai anggota Polri, polisi wanita mesti diberi ruang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jaksa Dianggap Mengambil Alih Kewenangan Penyidikan di Kasus Korupsi Timah
- Kapolrestabes Semarang Disorot soal Siswa SMKN 4 Semarang Tewas Diduga Ditembak Polisi
- Kementerian ATR: Diperlukan Upaya Strategis dalam Pengelolaan Tanah dan Ruang
- Akun Fufufafa Disebut Identik Milik Gibran, Postingannya Mengarah ke Gangguan Jiwa
- Siswa SMKN 4 Semarang Korban Penembakan Oknum Polisi Terlibat Tawuran?
- Gandeng Investor, Pertamina Umumkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024