Polri Gunakan Teknologi Terbaru untuk Seleksi Bintara Khusus Penyidik Pembantu
jpnn.com - JAKARTA - Seleksi pertama penerimaaan Bintara Khusus Penyidik Pembantu akhirnya resmi dibuka di balai pertemuan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (9/9)
Pihak Polri menegaskan, seleksi akan diselenggarakan secara transparan sehingga mengurangi kecurangan dalam penerimaan.
"Tidak akan ada sponsorship dalam penerimaan ini. Hubungi atau Propam jika ada yang menjanjikan demikian," kata Kepala Biro SDM Polda Metro Jaya, Kombes Eky Hari Festianto, kepada JPNN.com, Rabu (9/9).
Dia mengatakan, demi menyisiasati kecurangan, panitia penerimaan bintara khusus penyidik pembantu ini menggunakan teknologi terbaru, yakni komputer asiketes.
"Semua hasil diproses langsung, seluruh nilai akan ditayangkan sehingga begitu selesai dijawab nilainya langsung keluar," kata Eky. (mg-4/jpnn)
JAKARTA - Seleksi pertama penerimaaan Bintara Khusus Penyidik Pembantu akhirnya resmi dibuka di balai pertemuan Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS