Polri Imbau Masyarakat Memanfaatkan Mudik Gratis

Karena itu, baik Brigjen Slamet maupun Deny Kusdiana menyampaikan sejumlah rekayasa lalu lintas, di antaranya larangan beroperasi bagi kendaraan barang mulai 5-16 April.
Polri juga mengerahkan 155 ribu personel untuk melancarkan arus mudik dan balik lebaran tahun ini, serta mengamankan tempat-tempat ibadah dan tempat wisata.
Mengenai daerah yang paling banyak dituju pemudik, Brigjen Slamet menyebut Jatim, disusul Jateng, dan DIY. Sementara asal pemudik paling banyak dari Jatim dan DKI.
Direktur Tehnik dan Operasi PT. Jasa Marga Toll Road Tri Wahyu Subekti mengakui besarnya kemungkinan arus pemudik menggunakan tol ke arah Jawa (Timur) maupun ke arah Merak (Barat).
Untuk itu Jasa Marga menyiapkan sejumlah jalan tol fungsional Sadang-Cipunegara, juga Solo-Yogya, dan penambahan lajur tol.
"Kami juga menambahkan fasilitas CCTV untuk memantau kendaraan di jalan-jalan arteri yang terhubung dengan tol," katanya.
Pengamat Transportasi Publik Djoko Setijowarmo menyambut positif persiapan yang dilakukan oleh Polri, Kemenhub dan Jasa Marga dalam menyambut lebaran tahun ini.
Dia setuju dengan imbauan Polri agar masyarakat memanfaatkan fasilitas mudik gratis.
Polri mengimbau masyarakat memanfaatkan mudik gratis yang disediakan pemerintah, BUMN dan sejumlah perusahaan swasta.
- Polisi Tembak Pelaku Pencurian Rumah Ditinggal Pemudik
- Posko Arus Balik Pupuk Kaltim, Bantu Perjalanan Pemudik Kembali ke Perantauan
- Uang Habis, Pemudik Senang Ada Program Balik Rantau Gratis Pemprov Jateng
- H+7 Lebaran, ASDP Catat 780 Ribu Pemudik & 200.000 Unit Kendaraan Kembali ke Jawa
- Lepas Ratusan Pemudik Balik ke Perantauan, Ahmad Luthfi: ke Depan Akan Ditingkatkan Lagi
- Terendam Banjir, Jalintim di Muba Lumpuh Total