Polri: KKB Bawa Pilot Susi Air Keluar dari Paro
jpnn.com, JAYAPURA - Satgas Damai Cartenz Kombes Faizal Rahmadani mengatakan pilot Susi Air sudah dibawa keluar oleh Kelompok kriminal bersenjata (KKB) pimpinan Egianus Kogoya dari Paro.
Paro merupakan salah satu distrik di Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan.
"Egianus Kogoya dan kelompoknya sudah membawa Philip Mark Merthens keluar dari Paro dan saat ini kami masih mencari keberadaan mereka," kata Kombes Faizal, Kamis.
Philip Mark Merthens, pilot berkebangsaan Selandia Baru pesawat Susi Air yang dibakar KKB.
Ketika menjawab mengenai kondisi Paro, Faizal yang juga menjabat Direskrimum Polda Papua mengatakan bahwa masyarakat setempat mengungsi ke Kenyam.
Dia membenarkan bahwa saat ini tidak terlihat adanya warga sipil di Paro karena mereka sudah mengungsi ke Kenyam dengan berjalan kaki.
Bahkan, ada yang dievakuasi dengan helikopter TNI/Polri saat mereka berada di kawasan Pegunungan Wea.
Faizal menyebutkan rata-rata di antara mereka adalah anak-anak, wanita, dan orang tua. Sementara itu, mereka yang sakit dievakuasi dengan helikopter ke Kenyam.
Satgas Damai Cartenz menyebut pilot Susi Air sudah dibawa keluar oleh KKB dari Paro.
- Setelah Membunuh 2 Tukang Ojek, KKB Berulah Lagi Hari Ini
- Calon Bupati Biak Numfor Jadi Tersangka Pelecehan Seksual Sesama Jenis
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- Suket Dipalsukan Cawagub Papua, Pria ini buat Surat Terbuka untuk Presiden Prabowo
- Pos TNI dan Polri Diberondong Peluru KKB, Seorang Warga Sipil Tewas