Polri Klaim Penerbangan di Bandara Dekai Normal dari Gangguan KKB
jpnn.com, JAYAPURA - TNI dan Polri mengamankan Bandara Nop Goliat Dekai, ibu kota Kabupaten Yahukimo, Papua Pegunungan dari ancaman KKB.
Kapolres Yahukimo AKBP Arief Kristanto mengeklaim operasional Bandara Dekai, Rabu (5/4) kembali normal dan pesawat Trigana Air kembali melayani penerbangan Jayapura-Dekai-Jayapura.
"Memang benar mulai Rabu (5/4) Trigana kembali melayani penerbangan ke Dekai dengan menggunakan pesawat jenis ATR 42-500," kata AKBP Kristianto, Rabu.
Dia mengatakan Polres Yahukimo bekerja sama dengan TNI siap menjamin keamanan dan aktivitas penerbangan.
“Kami siagakan personel di Bandara Nop Goliat Dekai, untuk memberi keamanan selama ada aktivas penerbangan,” katanya.
Selain Trigana, perusahaan penerbangan Wings Air juga akan kembali melayani penerbangan ke Dekai mulai Senin (10/4).
"Dengan kembali beroperasinya kedua maskapai diharapkan kegiatan operasional di bandara Dekai kembali normal," ujarnya.
Deputy Area Manager Papua Trigana Air Ahmad Irwan Rochendi mengaku pesawat yang dioperasikan untuk terbang ke Dekai adalah jenis ATR termasuk untuk cargo.
TNI dan Polri mengamankan Bandara Dekai, ibu kota Kabupaten Yahukimo dari ancaman KKB.
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Ulas Putusan MK, Megawati Bicara Sanksi Pidana Bagi ASN & Anggota TNI/Polri yang Tak Netral
- Dukung Penuh Pengamanan Pilkada di Puncak, Tim Asistensi Operasi Damai Cartenz 2024 Turun Gunung
- Khusus Calon PPPK, Ini Info Terkini dari Bu Ani
- Soal Putusan MK, PDIP Tak Akan Diam Jika ASN hingga TNI-Polri Melanggar Netralitas