Polri Memperpanjang Operasi Damai Cartenz di Papua, Sampai Kapan?

jpnn.com - JAKARTA - Polri memperpanjang Operasi Damai Cartenz di Papua.
Operasi untuk menjaga keamanan di Papua itu sedianya berakhir pada 31 Desember 2022.
"Untuk operasi Damai Cartenz di Papua diperpanjang dan saat ini sedang dilakukan lintas ganti personel Operasi Damai Cartenz," kata Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divhumas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat dikonfirmasi, Kamis (29/12).
Hanya saja, jenderal bintang satu ini belum menjelaskan secara detail terkait perpanjangan masa tugas satuan Operasi Damai Cartenz itu.
"Pola operasi ini akan lebih mengedepankan tindakan preventif dan persuasif kepada masyarakat Bumi Cendrawasih," ungkap Ramadhan.
Operasi Damai Cartenz semula bernama Nemangkawi.
Operasi itu ditujukan khusus untuk merespons Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Papua.
Sebanyak lima titik wilayah operasi satuan itu.
Polri memperpanjang Operasi Damai Cartenz untuk menjaga keamanan di Provinsi Papua. Sampai kapan?
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- Tokoh Masyarakat Papua Dukung Aparat Tindak Tegas OPM
- Dugaan Penyiksaan Pemain Sirkus OCI, Komnas HAM Ungkap Fakta Ini
- Ridwan Kamil Melaporkan Lisa Mariana ke Bareskrim