Polri Minta Warga Poso Tak Terbujuk Pelatihan Teror
Rabu, 24 Oktober 2012 – 18:53 WIB
JAKARTA - Markas Besar Polri mengimbau masyarakat di wilayah Poso, Sulawesi Tengah agar tidak terpengaruh untuk mendukung kegiatan kelompok yang melakukan pelatihan teror di wilayah rawan konflik itu. Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar, menyatakan, kelompok-kelompok teror akan terus tumbuh jika masyarakat juga memberi kesempatan pada mereka.
"Kami imbau masyarakat tidak mudah tergiur melakukan (pelatihan teror) atau mendukung kegiatan mereka. Kita berharap ada dukungan dari masyarakat untuk kita terutama informasi orang-orang yang ikut kegiatan itu. Bisa saja dia berasal dari sana, sudah dikenal, tapi melakukan kegiatan seperti pelatihan teror," ujar Boy dalam jumpa pers di Mabes Polri, Rabu (24/10).
Menurut Boy, kelompok pelatihan teror itu sering melaksanakan kegiatan di daerah Gunung Biru, terusan Dusun Tamanjeka di Poso. Lokasi persisnya 11 kilometer dari kota Poso.
"Kelompok pelatihan ini juga diduga kuat melakukan aksi teror antara lain penempatan bahan peledak minggu lalu di rumah Bapak Okri, kemudian dua hari lalu di pos polisi," papar Boy.
JAKARTA - Markas Besar Polri mengimbau masyarakat di wilayah Poso, Sulawesi Tengah agar tidak terpengaruh untuk mendukung kegiatan kelompok yang
BERITA TERKAIT
- Hari Ini Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Jangan Nekat Bertindak Konyol
- BMKG Ungkap Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Hujan di Sejumlah Wilayah
- Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
- 5 Berita Terpopuler: Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Dimulai, Honorer Titipan Mencuat, Ternyata Ada Kejutan yang Muncul
- Hadir di Indonesia AI Day 2024, ESQ Perkuat Kolaborasi Teknologi dan SDM
- KTKI-P Laporkan Kebijakan Kemenkes, Wakil Presiden Diminta Turun Tangan