Polri Siap Lakukan Kajian Bentuk Densus Antikorupsi

jpnn.com - JAKARTA - Sejumlah Fraksi di Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat sempat melontarkan pembentukan Detasemen Khusus Antikorupsi di Markas Besar Kepolisian RI, saat uji kelayakan dan kepatutan Komisaris Jenderal Sutarman sebagai calon Kepala Polri, Kamis (17/10).
Mabes Polri tidak tinggal diam menyikapi usulan itu. Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Komisaris Besar Agus Rianto menjelaskan pembentukan itu bisa saja dilakukan.
Kendati demikian, kata Agus, pembentukan itu juga perlu kajian mendalam karena semuanya ada mekanismenya. Karenanya, Polri akan berkoordinasi dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
"Itu kan ada mekanismenya di Polri itu kan dalam hal ini KemenPAN-RB. Apabila ada rencana struktur baru akan dikomunikasikan lebih lanjut. Karena kita tunduk dengan peraturan pemerintah," kata Agus di Mabes Polri, Jumat (18/10).
Sebab, ia menjelaskan, pembentukan itu nantinya juga akan menyangkut berbagai hal. Misalnya, komposisi, penganggaran, strukur. "Kan yang menyangkut masalah organisasi kan semua seperti itu," ujarnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Sejumlah Fraksi di Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat sempat melontarkan pembentukan Detasemen Khusus Antikorupsi di Markas Besar Kepolisian
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?