Polri Siap Tindaklanjuti Hasil Audit Petral
jpnn.com - JAKARTA – Kepala Kepolisian Jenderal Badrodin Haiti menegaskan institusinya siap menindaklanjuti temuan soal audit anak usaha PT Pertamina (Persero) yakni PT Pertamina Energy Trading Limited (Petral).
Hasil audit diduga ada pihak ketiga yang turut campur dalam pengadaan bahan bakar minyak. “Kalau (diserahkan) ke polisi, pasti kami tindaklanjuti,” kata Haiti di Mabes Polri, Jumat (13/11).
Dia mengatakan sekarang ini tergantung mau diserahkan kepada siapa penanganannya apakah ke Komisi Pemberantasan Korupsi, Kejaksaan atau Polri.
“Ya mau diserahkan kemana? Itu audit, nanti kan rancu, tergantung temuannya apa," papar Haiti.
Namun, kata dia, belum tentu diserahkan ke kepolisian. Kalau pun diserahkan ke Polri, tentu akan ditindaklanjuti.
Seperti diketahui, Menteri ESDM Sudirman Said mengatakan, dari hasil audit terhadap Petral ditemukan adanya dugaan intervensi pihak ketiga dalam proses pengadaan BBM. Pihak ketiga ini merupakan badan usaha. Namun, pihaknya masih bungkam terkait oknum tersebut.
“Satu terbukti, tercatat berbagai dokumentasi Petral ada pihak ketiga bukan manajemen Petral dan Pertamina ikut campur intervensi dalam proses pengadaan dan jual beli minyak mentah maupun produk BBM,” kata dia.(boy/jpnn)
JAKARTA – Kepala Kepolisian Jenderal Badrodin Haiti menegaskan institusinya siap menindaklanjuti temuan soal audit anak usaha PT Pertamina
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ribuan Warga Memeriahkan Gebyar Budaya, Husain Alting Sjah Ingatkan Perdamaian di Atas Segalanya
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti
- Hari Wayang, Kiai Paox Iben Sebut Kebudayaan Jembatan antara Pemerintah dan Rakyat
- Wamentan Sudaryono: Penyaluran Pupuk Langsung kepada Petani adalah Komitmen Presiden Prabowo
- Mendes Yandri Ajak Warga Desa Fokus Kembangkan Produk Lokal