Polri Targetkan Satu Personel Binmas Tiap Desa

jpnn.com, JAKARTA - Polri menargetkan satu personel Pembinaan Masyarakat (Binmas) untuk tiap desa di Indonesia.
Untuk menunjang kinerja menyelesaian persoalan, personel Binmas akan dilengkapi dengan aplikasi Binmas online.
Kepala Korps Pembinaan Masyarakat (Kakorbinmas) Irjen Arkian Lubis menuturkan, saat ini jumlah desa di Indonesia ada sekitar 74 ribu.
Jumlah itu begitu banyak bila dibandingkan dengan jumlah Binmas yang hanya 56 ribu personel.
"Artinya, satu personel Binmas bisa membawahi dua hingga tiga desa, bahkan lebih," terangnya.
Padahal, Binmas memiliki tuntutan kerja untuk bisa menyelesaikan persoalan sosial, lingkungan bahkan ekonomi.
Persoalan itu yang memungkinkan untuk memicu masalah keamanan. "Dengan harus membawahi beberapa desa, tentu tidak bisa maksimal," jelasnya.
Dengan tugas Binmas yang harus datang ke tiap desa menemui warga satu per satu untuk mendeteksi kemungkinan gangguan keamanan. Kekurangan personel ini menjadi salah satu hambatan.
Polri menargetkan satu personel Pembinaan Masyarakat (Binmas) untuk tiap desa di Indonesia.
- PPATK Apresiasi Kinerja Pemerintah dan Polri dalam Penindakan Judi Online
- Keberadaan Kasat Reskrim Iptu Tomi yang Hilang saat Memburu KKB pada 2024 Masih Misteri
- Penyelundupan Narkoba ke Rutan Polresta Samarinda, 3 Polisi Terancam PTDH
- RKUHAP Tak Akan Menjadikan Kepolisian & Kejaksaan Tumpang Tindih Tangani Perkara
- Isu Ijazah Palsu Jokowi Ramai Lagi, UGM Berkomunikasi dengan Polri
- Polres Pacitan Didemo Gegara Kasus Polisi Perkosa Tahanan