Polri Tarik Mantan Kapolda Lampung dari TGPF Mesuji
Selasa, 20 Desember 2011 – 19:26 WIB

Polri Tarik Mantan Kapolda Lampung dari TGPF Mesuji
JAKARTA--Mabes Polri menarik Mantan Kapolda Lampung Irjen (pol) Sulistyo Ishak dalam keanggotaan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) kasus bentrok berdarah di Mesuji, Lampung dan Sumsel. Posisi Sulistyo di tim pencari fakta diganti angota Polri lainnya Irjen (pol)Bambang S. Seperti diketahui pemerintah kini tengah membentuk tim gabungan untuk mencari fakta dalam kasus sengketa lahan yang berujung pada aksi kekerasan di Lampung dan Sumatera Selatan. Tim ini beranggotakan sejumlah personel lintas departemen yang dipimpin Wakil Menteri Hukum dan Ham Denny Indrayana.
Kabidpenum Div Humas Polri Kombespol Boy Rafli Amar menjelaskan pergantian tersebut untuk menjaga independensi aparat polri yang ditugaskan dalam tim tersebut. Pasalnya saat kasus Mesuji di Lampung terjadi, Sulistyo menjabat Kapolda.
"Pak Sulistio tidak mundur tapi diganti untuk menjaga netralitas,’’ kata Boy Rafli di Mabes Polri, Selasa (20/12).
Baca Juga:
JAKARTA--Mabes Polri menarik Mantan Kapolda Lampung Irjen (pol) Sulistyo Ishak dalam keanggotaan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) kasus bentrok
BERITA TERKAIT
- Dorong Kolaborasi Multi-Sektor, AQUA Terapkan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Polisi Usut Dugaan Pelecehan Seksual oleh Oknum Dokter di Malang
- Paul Finsen Mayor Matangkan Penganugerahan Rekor MURI Telur Paskah di Sorong
- KPK Datangi Rumah Ridwan Kamil Lagi, Aset Ini Disita
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau