Polri Terjunkan Gegana ke Lokasi Ledakan di Tanah Abang
jpnn.com - JAKARTA - Polri menurunkan Tim Gegana, ke lokasi ledakan di Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (8/4) sore. Gegana akan mengusut sumber ledakan tersebut.
Kadiv Humas Polri Irjen Anton Charliyan, menegaskan, berdasarkan informasi masyarakat ledakan itu bersumber dari ledakan gas. "Tapi, kita tidak percaya begitu saja. Harus diteliti dengan benar," ujar Anton, Rabu (8/4).
Dijelaskan Anton, Polri akan memeriksa sumber ledakan dan apa saja bukti yang ada untuk bisa menyimpulkan penyebabnya. "Jadi, kita belum bisa menyimpulkan," jelasnya.
Informasi yang dihimpun ledakan diduga berasal dari bom banting. Namun, ini belum terkonfirmasi. "Belum dipastikan, kita masih penyelidikan. Sabar," bebernya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Polri menurunkan Tim Gegana, ke lokasi ledakan di Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Rabu (8/4) sore. Gegana akan mengusut sumber
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KNPI Ajak Seluruh Pemuda Bergerak Mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Lolly Suhenty Serahkan Santunan Dana Kepada Keluarga Staf Bawaslu yang Wafat
- Bantah Kriminalisasi Jaksa Jovi, Kejagung Singgung Tuduhan Tak Senonoh soal Nella Marsella
- Prakiraan Cuaca Hari Ini 16 November: Waspada Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Kota Besar
- Honorer Titipan Mencuat Menjelang Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Bu Sri Punya Usulan
- Bea Cukai & Polri Gagalkan Penyelundupan 38,9 Kg Sabu-Sabu dan 29.182 Butir Ekstasi