Polri Terus Kejar Produsen Beras Plastik
jpnn.com - JAKARTA - Polri tak tinggal diam terkait peredaran beras plastik. Mereka langsung menelusuri dalang yang memproduksi maupun mengedarkan beras plastik kepada pedagang.
Saat ini, Polri belum memastikan apakah beras itu diproduksi dari dalam atau luar negeri. "Tentu kami harus menelusuri siapa penjualnya itu dan seterusnya," kata Kapolri Jenderal Badrodin Haiti di Mabes Polri, Jumat (22/5).
Badrodin menegaskan, saat ini Polri masih menunggu hasil uji laboratorium terkait beras plastik tersebut. "Kami juga masih meneliti asal usulnya, sumbernya darimana. Kami belum tahu hasil lab-nya," kata Badrodin.
Dia mengatakan, untuk menentukan langkah hukum atas kasus ini, Polri akan berkoordinasi dengan ahli. "Tentu kami harus lihat dampak bahayanya. Kan polisi tidak bisa bekerja sendiri, pasti nanya ahlinya," kata Badrodin. (boy/jpnn)
JAKARTA - Polri tak tinggal diam terkait peredaran beras plastik. Mereka langsung menelusuri dalang yang memproduksi maupun mengedarkan beras plastik
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Guru Besar UI Sebut Kunjungan Prabowo ke China dan AS Babak Baru Diplomasi Indonesia
- Gempur Rokok Ilegal di 2 Wilayah, Bea Cukai Amankan Barang Bukti Sebanyak Ini
- Kinerja Pelayanan Publik Pemprov Jateng Diganjar Penghargaan dari ORI
- Saat Aktif jadi PNS Setor Uang per Bulan ke Korpri, Begitu Pensiun Susah Cairnya
- Jurus Mendes Yandri Atasi 3.000 Desa yang Masih Tertinggal
- 5 Berita Terpopuler: Honorer 32 Tahun Gagal Tes PPPK, Semoga RUU ASN Menjadi Penyelamat