Polri Tetapkan 6 Tersangka Terkait Teror di Sarinah, 1 Perakit Bom
jpnn.com - JAKARTA - Polri terus mendalami siapa pelaku pendukung serangan teror di Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat.
Sejauh ini, sudah 13 orang berhasil diamankan Detasemen Khusus 88 Antiteror di berbagai daerah di Indonesia. Di antara 13 orang itu, penyidik akhirnya menetapkan 6 orang tersangka yang terkait dalam serangan tersebut.
Kapolri Jenderal Badrodin Haiti menyatakan, bahwa 2 orang di antara 6 itu diduga bersentuhan langsung dengan para teroris.
"Sudah diekspos, bahwa ada 6 di antara yang ditangkap ini sudah bisa ditetapkan sebagai tersangka," kata Badrodin, Kamis (21/1).
Meski ditetapkan sebagai tersangka, Badrodin masih merahasiakan identitas pelaku. Namun, Badrodin sedikit membocorkan, bahwa salah satu dari keenam pelaku, diduga yang merakit bom.
"Saya tidak bisa jelaskan secara keseluruhan, salah satu (tersangka) nya itu menyiapkan casing untuk bom," tandasnya. (mg4/jpnn)
JAKARTA - Polri terus mendalami siapa pelaku pendukung serangan teror di Jalan MH. Thamrin, Jakarta Pusat. Sejauh ini, sudah 13 orang berhasil diamankan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 21 Proyek Strategis Hilirisasi Nasional Segera Dieksekusi, Abdul Rahman Puji Bahlil
- KPK Periksa Roby Tan dalam Kasus Dugaan Korupsi Pengadaan IT
- DPR Dukung Pemerintah Gencar Mencegah Penyebaran Konten Judi Online
- Prabowo Bentuk 70 Ribu Koperasi Desa, Anggarannya dari Sini
- 2 Kapal Terbakar di Pelabuhan Sunda Kelapa, Kerugian Tembus Rp 500 Juta
- Pakar Ungkap Pemicu Badai PHK di PT Sritex