Polri -TNI Siap Tambah 20 Ribu Personel saat Sidang MK

jpnn.com, JAKARTA - Sidang sengketa hasil Pilpres 2019 masih terus bergulir di Mahkamah Konstitusi (MK). Dalam proses pengamanan, Polri-TNI mengerahkan sekitar 13 ribu personel.
Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan, selain 13 ribu anggota bersiaga, mereka juga menyiapkan pasukan cadangan.
“Sementara ini dari hasil analisis potensi gangguan keamanan 13 ribu itu cukup. Tetapi kan total ada 33 ribu, jadi ada 20 ribu lagi,” kata Dedi di Jakarta, Kamis (20/6).
Menurut Dedi, 20 ribu personel itu juga bersiaga, namun tak langsung ditempatkan di MK.
“Apabila ada peningkatan gangguan keamanan, maka 20 ribu ini siap melalukan penebalan terhadap 13 ribu yang di MK,” tegas Dedi.
Diketahui Polri bersama TNI bersama mengamankan jalannya sidang gugatan hasil Pilpres 2019 di MK. Dalam pengamanan, aparat melarang adanya aksi unjuk rasa tepat di depan MK.
Massa yang ingin menyampaikan pendapat di muka umum akan diarahkan ke sekitar patung kuda atau dekat dengan kawasan Monumen Nasional (Monas). (cuy/jpnn)
Polri bersama TNI bersama mengamankan jalannya sidang gugatan hasil Pilpres 2019 di MK. Dalam pengamanan, aparat melarang adanya aksi unjuk rasa tepat di depan MK.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- Transaksi Dana Dugaan Korupsi 2024 Capai Rp 984 T, Sahroni: Lacak dan Sita!
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi