Polri Tuding Hanya Strategi Pemasaran Tempo
Selasa, 29 Juni 2010 – 13:33 WIB

Polri Tuding Hanya Strategi Pemasaran Tempo
JAKARTA- Kabar raibnya majalah berita Tempo edisi minggu ke empat Juni 2010 dari pasaran ditanggapi dingin oleh Mabes Polri. Majalah yang mengangkat tajuk utama Rekening Gendut Petinggi Polri itu, sebelumnya diberitakan diborong oleh sejumlah oknum berseragam polri. Pembelian besar-besaran ini dituding dilakoni oknum polri yang diduga terkait dengan kepemilikikan rekening mencurigakan senilai miliaran rupiah itu.
Namun demikian terkait hal ini, Mabes Polri membantah adanya instruksi resmi untuk memborong majalah itu. Malah mabes menuding, itu merupakan strategi Tempo untuk meningkatkan oplah penjualan majalah mereka.
Baca Juga:
"Itu strategi pemasyaran saja," ujar Kadiv Humas Polri, Irjen (pol) Edward Aritonang di Mabes Polri, Selasa (29/6) siang.
Ditegaskan, tidak ada niat polri untuk membatasi informasi publik dengan memborong majalah tersebut. Selain itu, Polri juga tak mempunyai dana untuk membeli majalah dalam jumlah itu. Edward menambahkan polri tetap berkomitmen untuk membuka publik terhadap akses informasi.
JAKARTA- Kabar raibnya majalah berita Tempo edisi minggu ke empat Juni 2010 dari pasaran ditanggapi dingin oleh Mabes Polri. Majalah yang mengangkat
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi