Polwan Dikerjain Geng Motor
jpnn.com - MAKASSAR -- Untuk kesekian kalianya, kekerasan terhadap anggota Kepolisian kembali terjadi. Kali ini, korbannya adalah seorang Polisi Wanita (Polwan) berpangkat Brigadir Polisi, Sabtu, 11 Januari, dini hari.
Polwan tersebut bernama Reski RB Ayu Putri Bekti, salah satu Penyidik Unit Reserse Kriminal Kepolisian Sektor Kota (Polsekta) Bontoala. Dia menjadi korban penjambretan sekelompok pemuda saat perjalanan pulang selepas tugas.
Tak ayal, seluruh barang bawaan raib dibawa kabur oleh kawanan yang diduga dilakukan oleh kawanan geng motor tersebut. Bukan hanya itu, Brigpol Reski juga menderita luka akibat terkena badik dari salah satu pelaku saat berusaha memberikan perlawanan.
Peristiwa ini bermula saat Reski baru saja pulang dari Polsekta Bontoala menuju rumahnya di BTN Hartaco, Kecamatan Tamalate, sekira pukul 2.30 dini hari. Tiba-tiba, sekelompok pemuda dengan mengendarai sepeda motor memepet korban yang juga menggunakan sepeda motor.
Korban yang sudah terjatuh kemudian dihampiri oleh para pelaku dan merebut tas korban. Sempat terjadi aksi saling tarik menarik antara korban dan salah satu pelaku yang merebut tas korban, tapi usahanya gagal.
Hanya saja, korban sempat menarik salah satu pelaku hingga terjatuh dari motor saat berusaha kabur. Saat itulah, korban berusaha melawan tapi justru terluka karena pelaku mengeluarkan badik.
Kanit opsnal Intel Polrestabes Makassar, Iptu Surahman mengatakan, korban terluka pada bagian tangan kanannya. Dia terluka saat berusaha menangkis serangan pelaku.
"Dia terkena badik di tangan kanannya. Sejak saat itu, korban pun berusaha menghindar dan pelaku kabur," jelas surahman.
MAKASSAR -- Untuk kesekian kalianya, kekerasan terhadap anggota Kepolisian kembali terjadi. Kali ini, korbannya adalah seorang Polisi Wanita (Polwan)
- Hamil, Mahasiswi Kebidanan Ini Aborsi Sendiri
- Komplotan Pencuri Spesialis Minimarket Ditangkap Polisi
- Tangkap Pelaku Penculikan Lansia di Muaro Jambi, Polisi Temukan Senjata Airsoft
- Melawan Begal, SY Dibacok di Leher, Pelaku Beraksi di Jakarta Timur
- Kematian Pasutri di Kudus Masih Misteri, 15 Saksi Diperiksa Polisi
- Misteri Penyebab Kematian Suami Istri di Kudus, Terduga Pelaku Tewas di Kuburan