Polwan Seksi Kabur Dijemput Ortu
Jumat, 17 Mei 2013 – 11:33 WIB
MOJOKERTO - Pelarian Briptu Rani Yuni Nugraeni sejak tiga bulan lalu diduga sepengetahuan orang tua. Sebab, polisi wanita (polwan) seksi yang ditugaskan di bagian perencanaan itu sebelumnya dijemput keluarganya dari Bandung di Mojosari, Kabupaten Mojokerto.
"Seingat saya waktu itu dijemput ibu dan bapaknya. Ibunya ada di luar mobil, sementara bapaknya di dalam mobil seperti sedang sibuk telepon," ujar Tukiran, pemilik rumah kos yang pernah dihuni Rani di Kelurahan Wonokusumo Gang IV, Kecamatan Mojosari. Rumah kos tersebut berada persis di belakang Mapolsek Mojosari.
Baca Juga:
Kepada Tukiran, ibu Rani sempat menyampaikan akan membawa anaknya ke rumah, Bandung. "Katanya sudah tidak lagi tugas di sini (Mojokerto), tapi berpindah tugas di Bandung," ucap Tukiran ketika ditemui Jawa Pos Radar Mojokerto, Kamis (16/5). "Dia sudah tak lagi menghuni di rumah kos ini. Mungkin sejak Januari lalu," ungkap Tukiran
Polwan cantik asal Kompleks Neglasari 1, Jalan Negla Suci 26, Kelurahan Pesanggrahan, Ujung Berung, Bandung, itu tinggal di rumah kos Tukiran sejak awal 2012. Kamar kos Rani berada di lantai 2 kediaman pensiunan Polri itu.
MOJOKERTO - Pelarian Briptu Rani Yuni Nugraeni sejak tiga bulan lalu diduga sepengetahuan orang tua. Sebab, polisi wanita (polwan) seksi yang
BERITA TERKAIT
- Prahara Rumah Tangga Berujung Petaka, CH Lukai Istri dengan Parang Agar Terlihat Jelek
- Tragis! Ibu dan Anak di Surabaya Tewas Gegara Warisan, Kejadiannya Mengerikan
- Video Narapidana di OI Diduga Berpesta Narkoba di Sel Viral, Ini Kata Kadivpas
- Bea Cukai dan Polri Gagalkan Penyelundupan Narkotika di Bengkalis
- Bea Cukai Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 52,1 Miliar di Tangerang
- Tim Rimau Polsek Tanjung Batu Tangkap Pencuri Kabel Underground