Polwil Madura Sita 2 Ton Bahan Peledak
Sabtu, 19 Desember 2009 – 06:21 WIB
Polwil Madura Sita 2 Ton Bahan Peledak
Setelah mendapat informasi, subbagreskrim polwil langsung menerjunkan 15 personilnya. Baik berpakaian lengkap maupun preman. Sejak pagi - terutama anggota yang berpakaian preman, mengintai rumah milik Lutfi yang juga difungsikan sebagai pabrik handak.
Baca Juga:
Persis pukul 11.30, 15 anggota buser langsung merangsek ke lokasi dan menyergap. Mengetahui kedatangan polisi mengancam dirinya, Lutfi dan Husein - termasuk Imron, sontak melarikan diri. Namun Imron tidak bisa berkutik setelah terjatuh ke jurang. Lokasi pabrik memang berada di perbukitan. Dengan penuh serbuk handak, tersangka langsung digelandang ke Mapolwil Madura di Jalan Raya Nyalaran.
Dengan menggunakan bak terbuka, seluruh bahan peledak seberat dua ton, termasuk 25 bungkus bahan aktif (jadi), beserta perlengkapan dan peralatannya disita untuk dijadikan barang bukti (BB). Tepat pukul 14.00, tersangka dan BB tiba di mapolwil.
Di hadapan petugas, Imron mengaku hanya sebagai karyawan Husein dan Lutfi. Setiap hari, remaja yang juga masih keponakan Husein ini mengaku mampu meracik 12 kilogram handak.
PAMEKASAN - Sedikitnya dua ton bahan peledak (handak) diamankan jajaran Subbagreskrim Polwil Madura. Itu setelah salah satu pabrik bondet dan semacamnya
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku