PON XX 2021 dan Apresiasi Untuk Lukas Enembe
Oleh: Hironimus Hilapok, M.Si. (Pemuda Papua)
jpnn.com - Bulan Oktober 2021 menjadi bulannya Papua. Semua mata tertuju ke Papua yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pesta Olahraga terbesar di Indonesia yaitu Pekan Olahraga Nasional (PON) XX tahun 2021.
Sedianya PON XX 2021 ini dilaksanakan tahun 2020 tetapi karena Indonesia dan dunia termasuk Papua mengalami pandemi Covid-19 maka ditunda ke tahun 2021. Kata yang pantas diberikan kepada Papua atas penyelenggaraan PON XX adalah “Luar Biasa”.
Mengutip pidato penutupan Bapak Wakil Presiden Republik Indonesia bahwa dengan slogan “Torang Bisa” Papua membuktikan bisa menjadi tuan rumah yang baik dan berhasil.
Keberhasilan Papua itu terlihat dari beberapa aspek dibandingkan dari provinsi lainnya di Indonesia. Selamat juga karena Papua berhasil mencapai posisi 4 dengan 93 Medali Emas di PON XX ini dari sebelumnya di PON XIX menduduki posisi 8. Semoga keberhasilan-keberhasilan ini bisa menjadi motivasi untuk pembangunan kesejahteraan di Tanah Papua sambung Wapres yang melakukan kunjungan pertamanya di Provinsi Papua ini.
Kesuksesan dan kemeriahan ini tidak terlepas dari sebuah pembuktian bahwa kepemimpinan Bapak Lukas Enembe sebagai Gubernur Papua bisa menghantarkan rakyat Papua ke depan pintu gerbang pembangunan kesejahteraan yang dimaksud Pak Wapres di atas.
Oleh karena itu, kami memberikan apresiasi yang tinggi atas keberhasilan yang sudah dicapai dalam PON XX tahun 2021 ini baik dari sisi medali yaitu 93 Medali Emas, Medali Perak, Medali perunggu maupun dari sisi penyelenggaraan yang secara umum berjalan dengan baik. Bahkan mendapatkan banyak Rekor Muri dari sisi Venue maupun sebanyak 52 orang atlet memecahkan rekor baik nasional maupun internasional.
PON XX Tahun 2021 sudah selesai, setelah ‘Torang Bisa’ berprestasi dan menjadi tuan rumah yang baik. Selanjutnya “Torang Bisa” apa? Inilah pertanyaan refleksi yang mendalam untuk semua pihak baik pemerintah pusat, pemerintahan provinsi maupun para Bupati Kabupaten Kota.
Bahkan lebih dari itu Orang Asli Papua (OAP) bisa apa setelah PON XX Tahun 2021 selesai. “Torang Bisa” yang menjadi slogan dari PON XX Tahun 2021 menjadi motivasi sekaligus menjadi beban bagi semua pihak dalam melihat masa depan Papua.
Semua mata tertuju ke Papua yang dipimpin Lukas Enembe yang menjadi tuan rumah penyelenggaraan PON XX 2021.
- Pelantikan 5 Pengurus Wilayah FOKBI Jakarta, untuk Kenalkan Kreasi dan Budaya Bangsa
- Khabib Nurmagomedov atau Jon Jones, Siapa yang Pantas jadi Petarung Terbaik Sepanjang Masa?
- Kaltim Raih Peringkat 13 Nasional di Ajang PEPARNAS XVII 2024
- Kejurnas Angkat Besi Junior Pupuk Indonesia 2024 Diikuti Atlet Aceh hingga Papua Pegunungan
- Kemasan Edisi Khusus Le Minerale Wujud Nyata Apresiasi dan Dukungan Kepada Para Atlet Sepak Bola
- Bank Mandiri Dorong Prestasi & Inklusivitas melalui Peparnas XVII di Solo