Pondok Indah International Junior Golf Dijamin Istimewa
jpnn.com, JAKARTA - Pondok Indah Golf Club kembali menunjukkan komitmennya terhadap pembinaan golf di Indonesia.
Untuk kali keenam, Pondok Indah Golf Club menggelar Pondok Indah International Junior Golf pada 19-21 Desember mendatang.
Turnamen kali ini bakal istimewa karena dimainkan di dua lapangan.
Yakni, Pondok Indah Golf Course dan Senayan National Golf, Jakarta. Jumlah maksimal peserta 120 orang untuk kelas A-C .
Khusus kelas D yang akan dimainkan di Senayan National Golf dibatasi hingga 48 orang.
Jumlah negara yang berpartisipasi lebih banyak dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yakni 15 negara.
Negara-negara itu adalah Indonesia, Australia, Irlandia, India, Finlandia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand, Bangladesh, Srilanka, Chinese Taipei, Korea Selatan, Swedia, dan Prancis.
Sebagai perbandingan, event serupa pada tahun lalu hanya diikuti sepuluh negara.
Pondok Indah Golf Club kembali menunjukkan komitmennya terhadap pembinaan golf di Indonesia.
- Spirit BRI Life di Usia ke-37 Tahun
- BRI-MI Raih Penghargaan di Ajang Investment Manager Awards 2024
- BRI Life Corner, Hadirkan Pelayanan Prima kepada Nasabah
- Diikuti Ratusan Pemain, KBP Open Golf Tournament 2024 Kumpulkan Dana Charity Rp 214 Juta
- Kecanggihan Teknologi & Hiburan Berpadu, BRImo FSTVL 2024 Bidik Generasi Muda
- Produk Reksa Dana BRI-MI Dukung Kemajuan Pendidikan di Indonesia