Ponsel Pertama TikTok Dirilis, Bermain di Segmen Premium dengan Harga Rp 5,8 Juta
jpnn.com - Perusahaan TikTok, ByteDance, meluncurkan produk ponsel pertamanya bernama Smartisan Jianguo Pro 3 atau Nut Pro 3.
Perangkat digadang masuk ke segmen persaingan ponsel premium, dengan prosesor Snapdragon 855+ dan dilengkapi empat kamera belakang. Harganya saja dimulai dari Rp 5,8 juta.
Tawaran utamanya antara lain lain kamera selfie 20 MP beserta fitur penunjang, juga kemudahan mengakses TikTok hanya dalam satu gerakan di layar.
Smartisan Jianguo Pro 3 ditawarkan dalam tiga konfigurasi dan opsi warna di pasar Tiongkok.
Varian penyimpanan 8 GB / 128 GB dilepas dengan harga 2.899 yuan atau sekitar Rp 5,8 juta. Versi 8 GB / 256 GB 3.199 yuan atau Rp 6,4 juta. Kedua varian itu akan tersedia dalam pilihan warna hitam dan putih, lansir Gizmochina.
Varian tertinggi, 12GB / 256 GB yang hanya hadir dalam warna hijau Matsutake, seharga 3.599 yuan atau Rp 7,2 juta.
Ponsel pertama TikTok ini dijalankan melalui sistem operasi Smartisan 7. Mengusung layar AMOLED Full HD+ 6,39 inci (1080 x 2340 piksel) dengan kerapatan piksel 403ppi dan rasio kontras 100.000: 1.
Kameranya mengemas set-up quad-camera di bagian belakang dengan lensa utama 48 MP, Sony IMX586 dengan bukaan diafragma f/1.75.
Perusahaan TikTok, ByteDance, meluncurkan produk ponsel pertamanya bernama Smartisan Jianguo Pro 3 atau Nut Pro 3.
- Tip Kelola Aktivitas Digital pada Remaja Demi Terhindar dari Brain Rot
- Kreator Konten Asal Bekasi Ini Manfaatkan TikTok dalam Pelestarian Alam
- Sambut 2025, Rapspoint Gelar Kegiatan Sosial hingga Tantangan untuk Pengguna
- Presiden AS Terpilih Donald Trump Beri Angin Segar Pada TikTok
- Pemerintah Albania Menilai TikTok Bisa Mendorong Anak-Anak Melakukan Kekerasan
- Kamu Bisa Jadi Kreator Tahun 2025, Intip 3 Inspirasi Kontennya di sini