Porto Tak Yakin Bisa Comeback Seperti Barcelona

Porto Tak Yakin Bisa Comeback Seperti Barcelona
Nuno Santo. Foto: worldfootball

jpnn.com, TURIN - Keberhasilan Barcelona lolos ke perempat final Liga Champions dengan dramatis, telah menginspirasi banyak klub. Tapi, pelatih FC Porto, Nuno Santo, ragu timnya bisa melakukan seperti yang ditunjukkan Barcelona.

Seperti diketahui, Porto kalah 0-2 pada leg pertama babak 16-besar Liga Champions kontra tim tamu Juventus. Untuk bisa lolos ke perempat final, timnya harus menang minimal 3-0 di kandang Juventus, Rabu (14/3) dini hari WIB.

Kondisi itulah yang membuat Nuno Santo tak yakin para pemainnya bisa melakoni comeback. Pasalnya, Porto harus bermain di kandang Juventus. Terlebih, Juventus tak terkalahkan lebih dari 20 laga kandang di pentas Eropa secara beruntun.

"Comeback Barcelona memang bisa menjadi inspirasi. Tapi, bagi kami, itu situasi yang berbeda. Kami bermain tandang dan itu tentu menyulitkan," sebut Nuno Santo di laman UEFA.

Meski begitu, Nuno Santo bukan berarti menyerah. Dia tetap berambisi membawa Porto melaju ke perempat final. Namun, dia hanya ingin para pemainnya berkonsentrasi dan fokus jelang melawan Juventus. Tidak memikirkan partai lainnya.

"Juventus tak terkalahkan di kandang cukup lama. Tapi, cepat atau lambat mereka akan mengalami kekalahan. Sepak bola tak ada yang abadi," imbuh Nuno Santo. (epr/jpg/jpnn)


Keberhasilan Barcelona lolos ke perempat final Liga Champions dengan dramatis, telah menginspirasi banyak klub. Tapi, pelatih FC Porto, Nuno Santo,


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News