Portugal dan Swiss Bakal Gelar Laga Final Grup B
jpnn.com, ANDORRA - Dua kekuatan utama di Grup B kualifikasi Piala Dunia 2018 zona UEFA, Portugal dan Swiss harus menunggu hingga laga terakhir, untuk menentukan siapa yang lolos otomatis ke Piala Dunia 2018. Keduanya bahkan harus duel Rabu (11/10) nanti.
Dalam laga kesembilan, Minggu (8/10), Portugal dan Swiss sama-sama meraih kemenangan. Portugal meraih kemenangan atas Andorra dengan skor 2-0. Sementara Swiss juga menang 5-2 atas Hungaria.
Kemenangan ini membuat Swiss masih memuncaki klasemen Grup B dengan koleksi 27 poin, disusul Portugal di peringkat kedua dengan selisih tiga angka. Pertemuan kedua tim akan menjadi penentu siapa tim yang lolos otomatis ke Piala Dunia 2018.
Portugal, yang kalah 0-2 pada pertemuan pertama di St. Jakob Park, butuh kemenangan dengan skor berapapun untuk mengkudeta Swiss dari takhta klasemen sekaligus meraih tiket otomatis ke Rusia. Pasalnya, meski nantinya poin akhir sama-sama 27, selisih gol (+26) unggul mutlak dari Swiss (+18). (ira/jpc)
Klasemen sementara Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona UEFA
No. Negara Main Menang Seri Kalah Gol Nilai
1. Swiss 9 9 0 0 23-5 27
2. Portugal 9 8 0 1 30-4 24
3. Hungaria 9 3 1 5 13-14 10
4. Kepulauan Faroe 9 2 3 4 4-15 9
5. Latvia 9 1 1 7 3-18 4
6. Andorra 9 1 1 7 2-19 4
Portugal dan Swiss harus menunggu hingga laga terakhir.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Korea Permalukan Jerman di Piala Dunia 2018, Shin Tae Yong Bocorkan Rahasianya
- Menpora Saksikan Pertandingan Tim Davis Indonesia vs Kenya
- Tahu Diri, Nikola Kalinic Tolak Medali Piala Dunia 2018
- 10 Besar Klub Penerima Kompensasi Piala Dunia 2018
- Manchester City Dapat Rp 74 Miliar dari Piala Dunia 2018
- Prancis Dapat Setengah Triliun, Pemain Kebagian Rp 4,7 M