Portugal Kehilangan Nani
Rabu, 09 Juni 2010 – 11:19 WIB
Gagal tampilnya Nani ini tentu sangat mengejutkan. Sebab sebelumnya dia tidak pernah diberitakan tengah cedera. Bahkan saat Portugal berujicoba melawan Kamerun 1 Juni lalu ( menang 3-1 ) Nani diturunkan di babak kedua dan mencetak gol.
Baca Juga:
Namun Tribalfootball memberitakan jika cedera itu didapat Nani ketika berlatih pada Jumat kemarin (4/6). Ketika itu dia terjatuh setelah mencoba melakukan tendangan akrobatik. Keesokan herinya, pemain yang kerap melakukan selebrasi dengan berjumpalitan di udara usai mencetak gol itu tidak ikut bergabung dengan Cristiano Ronaldo dkk dalam sesi latihan. Meski begitu, besoknya Nani tetap dibawa serta dalam rombongan yang berangkat ke Afsel.
Tidak tampilnya Nani jelas kerugian besar bagi Seleccao, sebutan timnas Portugal. Sebab saat ini sebetulnya performnya tengah on fire. Itu bisa dilihat ketika dia berkostum Manchester United. Jika tidak sedang cedera atau terkena akumulasi kartu pemain 23 tahun itu selalu menjadi pilihan utama Sir Alex Ferguson.
Cederanya Nani membawa berkah bagi Ruben Amorim. Ini adalah kali pertama dia masuk dalam skuad timnas Portugal senior. Pemain Benfica sebelumnya baru sebatas tampil bersama timnas U-21 sebanyak 10 kali. (ali)
JOHANNESBURG - Timnas Portugal goncang. Hanya berselang sepekan sebelum melakoni partai perdana Piala Dunia 2010, Portugal kehilangan salah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi