Pos Indonesia Luncurkan Kargo Pos Ritel Darat
Dengan tagline Murah-Mudah-Terpercaya dan didukung jaringan 4.800 Kantor Pos ditambah 24.500 titik layanan dalam bentuk kantor pos serta 49.000 agen pos, pihaknya optimistis layanan kargo pos akan diminati dan menjadi pilihan utama konsumen.
"Proses bisnis kargo pos ini kami rancang secara efesien sehingga tarif yang dikenakan sangat murah dibandingkan dengan produk sejenis,” kata Barkah.
Dia menambahkan, pihaknya juga memberikan kemudahan kepada pelanggan dengan adanya layanan pick up service dan delivery.
Selain itu, seluruh kiriman kargo pos menggunakan aplikasi sehingga dapat dilacak keberadaannya.
"Sebagai perusahaan milik negara, Pos berkomitmen untuk memenuhi service level agreement dengan menjamin keutuhan, keamanan dan ketepatan tujuan kiriman kargo pos," tambah Barkah.
Layanan kargo pos akan diuji coba secara bertahap hingga Juli 2018 dengan berat kiriman minimal 30 kilogram hingga 250 kilogram.
Selain itu, juga dilengkapi dengan layanan pick-up service, packaging, dan asuransi.
"Kami akan terus pantau dan evaluasi. Targetnya hingga akhir tahun dapat menjangkau seluruh pulau Jawa. Dua bulan pertama pada tahap awal masih diprioritaskan penyiapan kapasitas operasi dan perluasan jaringan di Jawa," jelas Barkah.
PT Pos Indonesia (Persero) tak henti-hentinya melakukan inovasi untuk memanjakan konsumen.
- Lewat Festival Jelajah Kuliner Nusantara, Kementerian BUMN Dukung UMKM Nasional
- Khusus Pensiunan PNS, TNI, dan Polri, Begini Cara Pengajuan Pinjaman Kopnuspos
- Sambut Imlek, Kemenkominfo Bersama Pos Indonesia Rilis Prangko Tahun Naga Kayu
- Distribusi Bantuan Pangan Cadangan Beras Tahun Ini Makin Canggih
- Pos Indonesia Distribusikan Bantuan Pangan dengan Aplikasi Canggih, Makin Akurat
- BPJS Ketenagakerjaan & Pos Indonesia Berkolaborasi, Incar Pekerja Informal