Pos Penyekatan Suramadu Kembali Diserang, Massa Tendang Kursi ke Arah Petugas
jpnn.com, SURABAYA - Sebuah video memperlihatkan aksi penyerangan di posko penyekatan Jembatan Suramadu beredar di media sosial. Video itu tersebar di Facebook dan Instagram.
Seperti akun Facebook bernama Andi yang membagikannya di Grup Kabar Bangkalan dan Instagram Command Center 112 Surabaya.
Video berdurasi 29 detik itu tampak massa penyerang menggeber motor dan menendang kursi ke arah petugas. Ketegangan sempat terjadi.
Kepala BPB Linmas Surabaya Irvan Widyanto mengonfirmasi kejadian yang beredar dalam video-video itu.
"Benar kejadiannya tadi pagi," ujar Irvan saat dikonfirmasi, Selasa (22/6).
Irvan menyebut kejadian itu berlangsung sekitar pukul 05.00 WIB. Posko penyekatan terlihat masih utuh dengan petugasnya, mulai dari tenaga kesehatan dan aparat keamanan.
Kemudian datang sekelompok massa mulai menyerang dan berusaha merusak posko.
"Beberapa di antaranya membawa petasan yang diarahkan ke petugas," kata dia.
Irvan mengatakan bahwa tidak ada korban luka-luka atau korban jiwa dalam peristiwa itu. Para petugas berhasil menghalau para massa dan menyelamatkan diri.
"Alhamdulillah, tidak ada korban," kata Irvan. (mcr12/jpnn)
Para massa menyerang dan merusak pos penyekatan di Jembatan Suramadu Jawa Timur.
Redaktur & Reporter : Arry Saputra
- Tim Gabungan Berhasil Gagalkan Penyelundupan 1,4 Juta Batang Rokok Ilegal di Jembatan Suramadu
- Lihat Gaya Mahfud MD saat Pertama Kali Pulang Kampung setelah jadi Cawapres
- Pemprov Jatim Pecahkan 2 Rekor MURI di Hari Pahlawan
- Antisipasi Kerumunan Masyarakat, Jembatan Suramadu Ditutup Saat Malam Tahun Baru
- Malam Tahun Baru Jembatan Suramadu Ditutup
- Minibus Rombongan Pelayat Menghantam Truk di Jembatan Suramadu, 2 Orang Tewas