Pos Polantas Landasan Ulin Dibakar Oknum Tentara

Pos Polantas Landasan Ulin Dibakar Oknum Tentara
Pos Polantas Landasan Ulin Dibakar Oknum Tentara
BANJARBARU – Sebuah pos polisi yang terletak di Simpang Empat Bandara Syamsudin Noor Jalan A Yani Km 25, Landasan Ulin, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, dibakar orang tak dikenal, Selasa (29/11) malam sekira pukul 21.10 Wita. Pelaku pembakaran adalah tiga pemuda berbadan tegap dan berambut cepak yang menggunakan dua unit motor. Diduga pelaku adalah oknum anggota di kesatuan tersebut.

Tak ada korban jiwa dalam insiden ini. Namun, akibat pembakaran dengan menggunakan bom molotov itu, namun sejumlah perlengkapan seperti TV, AC, meja dan kursi serta berbagai alat di pos tersebut hangus terbakar.  

Diduga, pembakaran ini dipicu oleh tertangkapnya oknum angota TNI AU dalam razia yang digelar di lokasi itu. Pos Polisi tersebut memang terletak di kawasan pemukiman TNI AU.

Kapolresta Banjarbaru AKBP Budi Santoso hingga berita ini diturunkan belum bisa dimintai keterangan. Kapolres sebenarnya sempat meninjau lokasi kebakaran sekira pukul 21.30 Wita, namun ketika hendak diwawancara dia sudah terlanjur naik ke mobil dobel cabin warna merah silver yang disopiri oleh Kapolsek Banjarbaru Barat AKP Teguh Prijanto. Mobil kemudian melaju kearah Bandara. Kabag Ops Kompol Sondy mengatakan, bahwa Kapolres hendak ke markas TNI AU dulu.

BANJARBARU – Sebuah pos polisi yang terletak di Simpang Empat Bandara Syamsudin Noor Jalan A Yani Km 25, Landasan Ulin, Banjarbaru, Kalimantan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News