Posisi Casillas di Piala Konfederasi Bakal Terancam
Selasa, 07 Mei 2013 – 15:46 WIB

Iker Casillas. Foto: getty image
MADRID - Absen membela Real Madrid dalam waktu yan cukup lama diyakini bakal membuat posisi Iker Casillas di bawah mistar gawang Timnas Spanyol terancam. Setidaknya hal itulah yang dikemukakan mantan kiper Timnas Spanyol Jose Francisco Molina. Mantan pemain Atletico Madrid tersebut mengatakan, posisi Casillas di tim utama Spanyol pada Piala Konfederasi 2013 bisa jadi bakal terancam oleh kiper lain.
“Tidak bermain di Madrid akan memengaruhi peluangnya di Timnas Spanyol pada Piala Konfederasi nanti. Bahwa dia tidak bermain di Madrid adalah sebuah hal yang aneh. Namun, kita semua harus mempertimbangkan kondisi sekelilingnya,” terang Molina dalam wawancara kepada Marca, Selasa (7/5).
Performa hebat Diego Lopez juga menjadi salah satu alasan Molina mengungkapkan penilaian tersebut. Lopez yang direkrut sebagai pengganti Casillas yang tengah cedera ternyata mampu menunjukkan performa hebat.
Belum lagi David De Gea yang juga tampil bagus setelah mengantarkan Manchester United meraih gelar juara Liga Inggris musim ini. Persaingan memperebutkan posisi utama di Timnas Spanyol pun diprediksi bakal sangat sengit.
MADRID - Absen membela Real Madrid dalam waktu yan cukup lama diyakini bakal membuat posisi Iker Casillas di bawah mistar gawang Timnas Spanyol terancam.
BERITA TERKAIT
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior
- NBA Playoffs: Thunder Mencukur Grizzlies dengan Rekor Gila!