Posisi PSMS tak Aman, Wajib Menang Lawan PSM Makassar

Posisi PSMS tak Aman, Wajib Menang Lawan PSM Makassar
Peter Butler (kanan) dan Abdul Azis saat konfrensi pers di Medan, Sumut, tadi sore. Foto: pojoksatu

jpnn.com, MEDAN - Gelandang PSMS Medan Abdul Aziz mengatakan, kehadiran Peter Butler sebagai pelatih kepala menggantikan Djadjang Nurdjaman membawa aura positif

Pesepakbola dengan nomor punggung 8 ini mengatakan, masuknya Butler menambah rasa optimistis para pemain.

“Beliau (Butler) bawa aura positif, nambah optimistis kami,” kata Aziz kepada pewarta di Stadion Mini Kebun Bunga, markas PSMS, Minggu (22/7) sore.

Dia menjelaskan, perbedaan metode saat latihan dan strategi berbeda ketika tim dilatih Djadjang Nurdjaman dan Peter Butler. Namun, Aziz tidak merinci metode dan strategi itu.

“Segi latihan bervariasi dan juga strategi baru. Suasana baru, mudah-mudahan dapat segi positif,” sambung Aziz.

Dalam laga Senin (23/7) malam, melawan PSM Makassar, dia optimistis Ayam Kinantan-julukan PSMS- dapat meraih poin penuh.

Dengan raihan 3 angka, diharap bisa mendongkrak posisi PSMS didasar klasemen sementara Liga 1.

“Kita wajib menang, PSMS posisi tak aman,” pungkasnya. (cr2)


Gelandang PSMS Medan Abdul Aziz mengatakan, kehadiran Peter Butler sebagai pelatih kepala menggantikan Djadjang Nurdjaman membawa aura positif


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News