Posisikan Petani Pahlawan Devisa, Asian Agri Bagi Rp 2,6 Miliar
jpnn.com - JPNN.com - Direktur Asian Agri, Freddy Widjaya membagikan dana sebesar Rp 2,626.393.806 kepada perwakilan asosiasi KUD yang menaungi sekitar 29.000 petani plasma kelapa sawit.
Ada enam perwakilan. Para petani ini mewakili petani plasma di Provinsi Riau dan Jambi yang telah memperoleh sertifikasi berkelanjutan di bidang kelapa sawit (Sustainable Palm Oil Certification).
“Sejak tahun 2011, Asian Agri secara konsisten mendampingi petani plasmanya memperoleh sertifikat internasional baik RSPO maupun ISCC. Pasar internasional, terutama negara-negara Eropa, merupakan pasar yang potensial bagi ekspor minyak sawit bersertifikasi internasional, sedangkan premi yang dihasilkan nantinya merupakan insentif tambahan bagi petani,” kata Freddy di Jakarta, Rabu (21/12) yang turut disaksikan Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita.
Menurut Freddy, pemberian dana tersebut merupakan penghargaan dan apresiasi kepada para petani kelapa sawit sebagai Pahlawan Devisa dan khususnya kepada petani binaan Asian Agri yang telah menerapkan praktik perkebunan berkelanjutan.
Kemitraan dengan petani sawit memungkinkan Asian Agri secara konsisten mendampingi petani untuk memperoleh hasil yang optimal dan berkelanjutan sehingga memperoleh kepastian akses dan pasar ekspor.
Freddy menjelaskan bahwa pembagian premi (premium sharing) ini merupakan komitmen perusahaan untuk terus mendukung industri sawit Indonesia yang berkelanjutan.
Pembagian premi penjualan minyak sawit berkelanjutan tahun 2015 ini kepada 6 asosiasi KUD yang menangungi lebih dari 71 KUD untuk petani plasma binaan yang mengelola 60,000 ha kebun sawit.
“Kami berharap premi yang diserahkan ini akan dimanfaatkan secara maksimal untuk kepentingan petani secara kolektif, seperti perbaikan infrastruktur desa, pelatihan praktik ramah lingkungan, peningkatan kapasitas petani maupun hal-hal lain untuk kesejahteraan petani," kata Freddy.
JPNN.com - Direktur Asian Agri, Freddy Widjaya membagikan dana sebesar Rp 2,626.393.806 kepada perwakilan asosiasi KUD yang menaungi sekitar 29.000
- Pertamina Regional Indonesia Timur Raih Penghargaan Internasional Best Practice GCSA 2024
- Mendes Yandri Susanto Sebut BUMDes Penting Cegah Efek Negatif Urbanisasi Bagi Desa
- Sertifikasi Halal Lindungi UMK dari Serbuan Produk Luar Negeri
- Kebijakan Perdagangan Karbon Indonesia di COP 29 Dinilai Bermasalah
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja