Positif Corona di Kepri Sempat Mangkir dan Tidak Terlacak, Bertemu Siapa Saja?
jpnn.com, TANJUNGPINANG - Rumah Sakit Umum Provinsi Kepulauan Riau merawat seorang pasien positif virus corona, COVID-19, yang sebelumnya mengikuti kegiatan Jamaah Tabligh di Sri Petaling dan Batu Pahat, Malaysia.
Kepala Dinas Kesehatan Tanjungpinang, Rustam, di Tanjungpinang, tidak menjelaskan secara terperinci kegiatan yang diikuti oleh NZ, pasien positif COVID-19.
Namun Koordinator Jamaah Tabligh Kepri, Huzrin Hood membenarkan kegiatan yang diikuti NZ terkait kegiatan Jamaah Tabligh berskala internasional di Malaysia.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan spesimen terhadap NZ, Kementerian Kesehatan menyatakan positif COVID-19," ujarnya, Sabtu (28/3).
Berdasarkan riwayat perjalanan sebelum terpapar COVID 19, kata dia, NZ bersama rombongan sebanyak 10 orang berangkat ke Malaysia pada 1 Maret 2020.
Pria berusia 56 tahun itu berangkat bersama SA asal Tarempa, SJ dan Hj asal Pekanbaru, Mt, Aa, Ah, Sy, Sn dan Ij.
NZ berangkat ke Malaysia melalui Pelabuhan Internasional Sri Bintan Pura Tanjungpinang ke Malaysia.
Rombongan kembali ke Tanjungpinang melalui Pelabuhan Sri Bintan Pura pada 13 Maret 2020 dan langsung menuju salah satu tempat dan menginap pada satu tempat selama sehari.
Salah seorang pasien positif virus corona Kepri pernah mengikuti kegiatan Jamaah Tabligh di Sri Petaling dan Batu Pahat Malaysia.
- Usut Kasus Korupsi di Kemenkes, KPK Periksa Dirut PT Bumi Asia Raya
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Gudang Barang Bekas Ilegal di Batam Digerebek, Polisi Buru Pemasok
- Opick: Kita Doakan Ansar Ahmad jadi Pemimpin Amanah untuk Kepri
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Kasus Korupsi Proyek APD Covid-19, KPK Jebloskan Pengusaha Ini ke Sel Tahanan