Positif Covid-19, Irwansyah: Baru Pisah 2 Hari Sudah Kangen

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Irwansyah mengabarkan bahwa dirinya positif Covid-19.
Informasi itu disampaikan langsung oleh Irwansyah dalam sebuah unggahan foto di akun miliknya di Instagram.
Dari foto tersebut, terlihat dirinya tengah melakukan video call dengan anak pertamanya bernama Ukkasya.
Suami dari Zaskia Sungkar itu mengaku sudah merasa rindu dengan buah hatinya.
Padahal, dia baru berpisah selama dua hari.
"Baru pisah dua malem saja sama dia sudah kangen banget. MasyaAllah. Tunggu abi negatif, ya, naak, miss you," tulis Irwansyan sebagai keterangan foto.
Unggahan foto tersebut langsung mendapatkan banyak komentar dari warganet.
Sebagian warganet tutur mendoakan agar pria berusia 36 tahun itu diberikan kesembuhan. (ddy/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Aktor Irwansyah mengabarkan bahwa dirinya positif Covid-19. Informasi itu disampaikan langsung oleh Irwansyah.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Soal Lagu Bayar Bayar Bayar, GPA Ungkit Peran Polisi Saat Banjir & Penanganan Covid-19
- Isu COVID & Lab Wuhan Mencuat Lagi, China Gercep Membela Diri
- Sidang Tuntutan Korupsi APD Covid-19 di Sumut Ditunda, Ini Masalahnya
- Trump Bikin Gebrakan Hari Pertama, Langsung Teken Keppres agar AS Keluar dari WHO
- Kasus Virus HMPV Ditemukan di Indonesia, Ada yang Anak-anak
- Revolusi Pelatih Pelatnas Cipayung, Irwansyah dan Harry Hartono tak Lagi Mendampingi Ginting cs