Posko Angkutan Laut Lebaran 2017 Resmi Ditutup
jpnn.com, JAKARTA - Posko angkutan laut Lebaran 2017 (1438 H) resmi ditutup oleh Direktur Jenderal Perhubungan Laut yang diwakili oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, I Nyoman Sukayadnya hari ini, Rabu (12/7) di Ruang Sriwijaya Kantor Pusat Kementerian Perhubungan.
Posko angkutan laut Lebaran 2017 yang dimulai pada H-15 (10 Juni 2017) dan berakhir di H+15 (11 Juli 2017) merupakan bagian dari Posko angkutan Lebaran terpadu Kementerian Perhubungan, yang sudah ditutup oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi pada 4 Juli 2017 lalu.
“Dari hasil evaluasi dimulai H-15 sampai dengan H+15, secara keseluruhan penyelenggaraan angkutan laut Lebaran tahun 2017 berjalan dengan baik, tertib, aman dan lancar,” ujar Sesdit Nyoman.
Menurut Nyoman, Ditjen Perhubungan Laut memberikan apresiasi kepada semua pihak terkait yang telah bekerja keras melaksanakan tugas selama masa angkutan laut lebaran tahun ini.
Adapun realisasi jumlah penumpang yang telah diangkut selama Lebaran 2017 yang dimulai dari 10 Juni 2017 (H-15) sampai dengan 11 Juli 2017 (H+15) adalah sebesar 1.726.317 orang penumpang.
Dengan begitu terjadi kenaikan sebesar 51.804 orang atau 3,09 persen bila dibandingkan dengan realisasi 2016 yaitu sebesar 1.674.513 penumpang.
Sementara itu, Direktur Lalulintas dan Angkutan Laut, Bay M Hasani menjelaskan, Posko angkutan laut Lebaran 2017 telah melakukan monitoring dan pemantauan pada 52 pelabuhan yang diprediksi mengalami peningkatan penumpang secara signifikan selama masa angkutan laut Lebaran.(chi/jpnn)
Posko angkutan laut Lebaran 2017 (1438 H) resmi ditutup oleh Direktur Jenderal Perhubungan Laut yang diwakili oleh Sekretaris Direktorat Jenderal
Redaktur & Reporter : Yessy
- Bea Cukai Tingkatkan Sinergi Pengawasan di Perairan Kepri & Sekitarnya Lewat Operasi Trident
- Kemenhub Gelar Temu Teknis Auditor ISPS Code
- Turut Sukseskan Angkutan Lebaran, DLU Terima Penghargaan dari Kemenhub
- Mudik Lebaran 2024, Tol Trans Sumatera Dilintasi 2,1 Juta Kendaraan
- Arus Mudik Lebaran Selesai, Polisi Setop One Way dari Tol Kalikangkung ke Cipali
- GP Ansor Dirikan 250 Posko Mudik, Bantu Masyarakat Nyaman Pulang Kampung