Poskonas Sukarelawan Anies Baswedan Berdiri di Jakarta, Terbuka untuk Semua
Sementara itu juru bicara Anies Tatak Ujiyati mengatakan posko nasional itu terbuka untuk semua.
“Silakan mampir untuk mendapatkan informasi tentang Anies Baswedan atau sekadar minum kopi," tutur Tatak.
Dia mengungkapkan dua program penting yang saat ini sedang dijalankan Forkom Relawan Anies, akan dikendalikan dari Posko Nasional. Kedua program itu ialah Pos Komando Rakyat (Poskora) dan Badan Koordinasi Saksi (Bakorsi).
Poskora
Gerakan untuk mendorong setiap orang membuka rumah-rumah mereka sebagai posko rakyat/posko sukarelawan Anies sehingga masyarakat bisa bertamu dan bertanya tentang Anies Baswedan, rekam jejaknya, serta program-progam yang ditawarkannya sebagai calon presiden.
Saat ini, terdapat 10.324 Poskora yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dan telah dibuat oleh ratusan simpul relawan Anies secara mandiri.
Bakorsi
Forkom sukarelawan Anies untuk menaikkan elektabilitas Anies Baswedan sekaligus mengawal suaranya di tempat pemungutan suara (TPS).
Tim 100 Bakorsi dibuat secara berjenjang mulai dari tingkat nasional hingga desa.
Tatak menambahkan, peresmian Posko Nasional Relawan oleh Anies Baswedan ini membulatkan tekad sukarelawan menang di Pilpres 2024.
“Melihat rekam jejak keberhasilannya di Jakarta dan sifat pribadinya yang adil dan merakyat, kami bertekad bulat memenangkan Anies Baswedan, sebagai Presiden RI melalui Pilpres 2024, dan membantu memenangkan partai-partai pengusungnya," kata Tatak. (*/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Poskonas sukarelawan Anies Baswedan ini terletak di Kompleks Ruko Pejaten Office Park, Jalan Buncit Raya, Jaksel.
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Analisis Qodari Soal Pilkada Jakarta 2024, Soroti Sikap Anies Dukung Pram - Rano