Poso Diguncang Bom
Meledak Sekitar Kompi B 714 Poso
Rabu, 10 Oktober 2012 – 02:04 WIB
POSO - Bom meledak dijalan Tabatoki Lorong Serbaguna kelurahan Kawua Kecamatan Poso Kota Utara, Provinsi Sulawesi Tengah sekitar pukul 20.15 Wita malam tadi. Bom yang diperkirakan berdaya ledak tinggi (high eksplosif) itu terdengar hingga radius 5 KM. Lokasi bom meledak tepat di garasi mobil rumah Okrifil Mamuaya alias Okri (48), pegawai negeri sipil (PNS)Dinas Pekerjaan Umum (PU) Poso. Rumah Okril berjarak sekitar 100 meter arah timur Kompi B Yonif 714/SM Kawua (4 KM arah Selatan Kota Poso).
Tak ada korban jiwa pada ledakan yang mengagetkan waga kota Poso dan Lage tersebut. Tampak di lokas kejadian/TKP, bom merusak bagian belakang sebuah mobil Avanza warna silver bernomor pilisi DN 332 EY dan sebuah motor berplat merah DN 6214 EA. Bemper mobil terlempar hingga sekitar 100 meter dan motor rusak parah.
Informasi yang diperoleh Radar Sulteng (JPNN Group) di TKP menyebutkan bom yang meledak itu diduga dilempar oleh orang tak dikenal (OTK). “Sekitar dua menit sebelum terdengar ledakan, ada sebuah motor keluar dari lorong dikendarai melaju kencang,” tutur seorang ibu yang tinggal di loroang Serbaguna.
Sepeda motor yang dicurigai warga itu berjenis motor metik bebek. “Dua orang yang di motor itu,” sambung warga lain yang juga melihat sebuah motor melaju kencang keluar dari lorong TKP ledakan. Warga melihat motor keluar lorong dengan kecepatan tinggi saat sedang kongkow-kongkow di teras rumah.
POSO - Bom meledak dijalan Tabatoki Lorong Serbaguna kelurahan Kawua Kecamatan Poso Kota Utara, Provinsi Sulawesi Tengah sekitar pukul 20.15 Wita
BERITA TERKAIT
- Alhamdulillah, Warga Cikaret Kini Miliki Trafo PLN, Aliran Listrik Makin Stabil
- Jembatan Sungai Rokan Miring, Kendaraan Berat Dilarang Melintas
- Masa Cuti Kampanye Berakhir, Aep Syaepuloh Kembali Jabat Bupati Karawang
- Disapu Banjir Bandang, 10 Rumah di Tapsel Sumut Hanyut
- Heboh Anggaran Belanja Gamis & Jilbab Senilai Rp 1 M Lebih di Kabupaten Banggai
- Kunker ke Riau, Menteri Hanif Faisol Tutup TPA Liar di Kampar