Potensi Ekonomi Daerah Dipetakan
Target Investasi Ratusan Triliun
Rabu, 03 November 2010 – 16:03 WIB

Potensi Ekonomi Daerah Dipetakan
JAKARTA -- Untuk mengejar ketertinggalan infrastruktur dan menciptakan pemerataan perekonomian, pemerintah telah memetakan koridor ekonomi. Pemerintah yakin, ratusan triliun akan masuk dari investor berdasarkan koridor ekonomi yang ditetapkan pemerintah.
Kepada wartawan di Jakarta, Rabu (3/11), Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan, pemetaan koridor ekonomi disusun berdasarkan sumber daya alam (SDA) yang terkandung di suatu wilayah. Sasaran utamanya adalah peningkatan aktifitas ekonomi yang dipacu oleh kegiatan pengelolaan SDA yang maksimal di daerah itu.
Baca Juga:
‘’Ada enam koridor ekonomi yang kita tetapkan. Mulai dari Sumatera sampai Papua. Nanti kita carikan investor berdasarkan koridor ekonominya. Misalnya, jika ada batubara di Kalimantan Timur, maka batu bara itu jangan hanya meningkatkan jam kerja di Jawa atau di China. Batu bara di Kaltim, harus mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi di daerah itu, sehingga working our (jam kerjanya) meningkat di daerah itu juga,’’ jelas Hatta. Dengan sistem ekonomi berdasarkan koridor sumber daya yang ada pada suatu daerah, maka kata Hatta memungkinkan pemerintah untuk membentuk kawasan ekonomi khusus. Nantinya akan ada pemerataan pembangunan, yang tidak lagi terpusat pada satu daerah saja.
‘’Proyek PPP (public private partnership) yang kita tawarkan nantinya, tidak hanya untuk satu koridor saja. Tapi untuk koridor yang ada. Misalnya, di Sumatera Jawa itu ada sekitar 44 proyek. 2014 target proyek yang selesai ada 14 proyek dan sisanya 30 proyek selesai di 2025. Proyeknya mulai dari Jembatan Selat Sunda sampai Pelabuhan Dumai,’’ ungkap Hatta.
JAKARTA -- Untuk mengejar ketertinggalan infrastruktur dan menciptakan pemerataan perekonomian, pemerintah telah memetakan koridor ekonomi. Pemerintah
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang