Potensi Mobil Listrik Murah Seagull Masuk ke Indonesia, BYD Beri Penjelasan

jpnn.com, JAKARTA - Head of PR & Goverment Relation BYD Indonesia, Luther T. Panjaitan tidak menampik kemungkinan perusahaan membawa BYD Seagull.
Saat ini, BYD Indonesia memiliki mobil listrik termurah di line up ptoduk mereka melalui model Dolphin.
Namun, kinerja Dolphin di pasar otomotif Indonesia tidak terlalu baik.
Ia masih kalah dengan Seal dan Sealion 7 yang baru saja dirilis, meskipun terpaut harga sangat jauh.
Oleh karena itu, jika BYD Seagull dibawa ke tanah air tidak menutup kemungkinan bisa memperbaiki penetrasi BYD di segmen entry level.
Kendati demikian, Luther mengatakan BYD Indonesia tidak mau terburu-buru menghadirkan Seagull, karena butuh banyak waktu untuk mempelajari potensi pasarnya.
"Untuk Seagull kami lagi studi. Harus hati-hati membaca pasar, jadi sebenarnya tidak harus buru-buru," kata luther kepada awak media.
Dia menambahkan bahwa BYD tidak mau begitu saja menawarkan harga yang murah, tanpa tau apakah akan terserap oleh pasar atau tidak.
Head of PR & Goverment Relation BYD Indonesia, Luther T. Panjaitan tidak menampik kemungkinan perusahaan membawa BYD Seagull.
- SUV Listrik BYD Dicas 5 Menit Bisa Tempuh 400 Km, Sebegini Harganya
- Nissan Bersiap Merilis Mobil Listrik Murah, Harganya Rp 300 Jutaan
- BYD Shark 6 Siap Bersaing dengan Ford Ranger, Harga Rp 800 Jutaan
- Mengenal SUV Canggih Denza N9, Harga di Bawah Rp 1 Miliar
- Perkuat Jaringan, BYD Kembali Operasikan 2 Dealer Baru, Berikut Lokasinya
- Penjualan Merosot Tajam, Honda Pangkas Produksi Mobil ICE