Potensial jadi Kawasan Wisata, Bandara Nusawiru Harus Dikembangkan
jpnn.com - PANGANDARAN - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Sabtu (12/11) pagi mengunjungi Bandara Nusawiru di Pangandaran, Jawa Barat.
Kunjungan Budi untuk membicarakan rencana pengembangan Bandara Nusawiru serta adanya obstacle dari proyek pembangunan Pelabuhan Laut Bojong Salawe.
Menurut Budi wilayah Jawa Bagian Selatan merupakan daerah yang sangat potensial, karena itu menjadi suatu keharusan bagi pemerintah untuk memberikan ruang bagi daerah Pangandaran.
"Jawa Bagian Selatan selain potensial untuk dikembangkan sebagai wisata juga berpotensi mendukung logistik nasional, baik perikanan maupun pertanian lainnya, karena itu pemerintah harus memberikan ruang bagi daerah Pangandaran dan sekitarnya agar mendapatkan aksesibilitas," ujar Budi.
Di sana, Budi juga bertemu Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, yang tiba terlebih dahulu di Pangandaran.
Dalam pertemuan itu hadir pula Anggota Komisi V DPR RI Nurhayati, Kadishub Provinsi Jawa Barat Dedy Taufik, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata dan sejumlah pejabat terkait lainnya.(chi/jpnn)
PANGANDARAN - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Sabtu (12/11) pagi mengunjungi Bandara Nusawiru di Pangandaran, Jawa Barat. Kunjungan Budi untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 4 Santri Meninggal Tertimpa Tembok Ambruk di Pesantren Sukabumi
- Polda Sumsel Berikan Makan Siang Gratis kepada Siswa SDN 036 Palembang
- BPTD Jabar Sidak Pul Bus Pariwisata Menjelang Nataru, Antisipasi Kendaraan Bodong
- Bersama Masyarakat, Polres Rohul Deklarasi Kampung Bebas Narkoba di Desa Puo Raya
- BPTD: 1.000-an Bus Pariwisata di Jawa Barat Tidak Laik Jalan
- Jadi Muncikari di Rohul, 3 Orang Perempuan Ditangkap Polisi