Power Metal Rela Albumnya Dijual di Kaki Lima
Rabu, 27 Februari 2013 – 22:29 WIB
JAKARTA - Di tengah lesunya industri musik Indonesia, artis dan label terpaksa mencari cara lain agar tetap eksis. Belajar dari hal tersebut, Mesin Bintang Indonesia sebagai salah satu perusahan label musik dan manajemen artis membuat album VCD dari grup rock papan atas seperti J-Rock, Power Metal, ROXX dan band lainnya untuk dipasarkan melalui jalur lapak kaki lima. Vokalis yang terkenal dengan lengkingan vokalnya itu mengharapkan metode penjualan tersebut bisa menjadi salah satu solusi agar industri musik di Tanah Air bisa sehat dan hidup kembali. "Ini merupakan gebrakan di dunia musik kita. Kita untuk pemasaran pasti mendukung dan kita akan bantu lewat fans club kita," pungkas Arul.
"Kita sangat respon ya, karena pemasaran cd, rbt mulai redup. Kita sangat respek, mudah-mudahan diterima dan lancar," kata vokalis "Power Metal", Arul saat ditemui dalam acara “Save Indonesian Music” di Kawasan Sudirman, Jakarta Selatan, Rabu (27/2).
Baca Juga:
Menurut Arul, lapak kaki lima sangat mudah ditemukan di hampir seluruh pelosok daerah. Dengan begitu masyarakat umum dengan mudah dapat membeli VCD artis kesayangannya. "Karena mereka targetnya mengengah ke bawah dan bisa langsung menyentuh fans kita," jelas Arul.
Baca Juga:
JAKARTA - Di tengah lesunya industri musik Indonesia, artis dan label terpaksa mencari cara lain agar tetap eksis. Belajar dari hal tersebut, Mesin
BERITA TERKAIT
- Yura Yunita Siap Gelar Konser Tunggal, Catat Tanggalnya
- Bintangi Film Guna Guna Istri Muda, Lulu Tobing Berbagi Cerita Saat Syuting
- Official Trailer dan Poster Film Sorop Resmi Dirilis, Begini Penampakannya
- Penampilan Istimewa di Hari Kedua Joyland Festival Jakarta 2024
- Syuting Film Sorop, Para Pemain Mengaku Mandi Air Garam, Kenapa?
- Konser Akhir Tahun, OSUI Mahawaditra dan PUORCA Hadirkan Musisi Muda Berbakat