PPKM Darurat di Surabaya, Pesepeda Kecele setelah Diadang Petugas, Lihat

jpnn.com, SURABAYA - Hari kedua PPKM Darurat yang bertepatan dengan akhir pekan membuat banyak warga Surabaya yang kecele, khususnya para pesepeda.
Mereka diminta petugas memutar balik mencari jalan alternatif untuk masuk ke Surabaya.
Salah satu jalur yang bisa dilewati saat PPKM Darurat adalah melalui Jalan Siwalankerto.
"Bapak jangan masuk sini," ucap petugas di kawasan Bundaran Waru.
Namun, pesepeda tersebut berdalih bahwa dia mau pulang ke rumahnya yang ada di Surabaya.
"Saya mau pulang, pak," ucapnya.
"Lewat sana, pak," sahut petugas yang lantas mengarahkan pesepeda ke Jalan Siwalankerto.
Kasat Lantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra mengatakan larangan bagi pesepeda dilakukan untuk mencegah kerumunan.
"Situasinya darurat. Jadi, kami minta masyarakat untuk olahraga di rumah saja," kata dia.
Para pesepeda diminta putar balik mencari jalur alternatif untuk masuk ke Kota Surabaya saat PPKM Darurat.
- KPK Akan Periksa La Nyalla Terkait Kasus Dana Hibah Jawa Timur Setelah Penggeledahan
- Ditanya Pemanggilan La Nyalla, KPK: Tunggu Saja
- Perampok di Surabaya Menyerahkan Diri ke Polisi Gegara Ingat Ayah yang Sedang Sakit
- Geledah Rumah La Nyalla, KPK Temukan Bukti Apa?
- Polisi Jatim Kejar-kejaran dengan 2 Maling Motor, Tegang
- Pesan Khofifah ke Alim Markus: Sebisa Mungkin Tidak Ada PHK