PPP Belum Berani Tentukan Koalisi
jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali mengungkapkan pihaknya saat ini belum menentukan pilihan koalisi jelang Pilpres. Ia beralasan masih menunggu hasil quick count resmi terkait jumlah dukungan suara.
"Sekarang bagi PPP soal koalisi kami belum bisa tentukan koalisi dengan siapa, belum ya," ujar Suryadharma di kantor Wapres RI, Jakarta, Kamis, (10/4).
Menurutnya setelah quick count resmi keluar, para pemimpin partai bisa saja berubah pikiran. Oleh karena itu rencana koalisi belum terpikirkan saat ini. Saat ini, Suryadharma menyatakan, partai-partai belum ada yang mencapai dukungan 20 persen. Oleh karena itu, ia menyakini ajakan koalisi tentu akan datang dengan sendirinya.
"Mereka tidak bisa maju sendiri. Maka diperlukan koalisi, nah sekarang tinggal pengelompokan koalisi partai mana ke mana, partai mana ke mana?Pada akhirnya melakukan penjajakan mana yang paling cocok," sambung Suryadharma.
Suryadharma juga mengungkapkan kedekatannya dengan Prabowo tidak ada hubungannya dengan rencana koalisi. Meski sejumlah sinyal sudah ia tunjukkan ketika ikut Prabowo berkampanye bulan lalu.
"Kalau koalisi itu kan seperti orang nikah. Ada kesepakatan dari kedua belah pihak, menikahi seseorang tapi seseorang itu enggak mau kan enggak jadi," tandas Suryadharma.(flo/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Suryadharma Ali mengungkapkan pihaknya saat ini belum menentukan pilihan koalisi jelang Pilpres.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemberantasan Korupsi 2025, Sahroni: Fokus di Pengembalian Kerugian Negara
- Malam Tahun Baru, Mardiono Kumpul Bersama Anak Yatim Piatu di Tangerang
- Anggap Kenaikan PPN 12 Persen Prorakyat, Marwan Cik Asan: Ini Keputusan Tepat
- Haidar Alwi Kritik Riset OCCRP yang Jadikan Jokowi Finalis Pemimpin Terkorup 2024
- Musda Golkar Jatim 2025 jadi Momentum Anak Muda Memimpin
- PPN 12 Persen untuk Barang Mewah Bukti Prabowo Melindungi Kepentingan Rakyat Kecil