PPP Gelar Istigasah dan Doa Bersama Demi Kemenangan pada Pemilu 2024
Dengan bermunajat kepada Yang Maha Kuasa, partai berlambangkan kabah itu mengharapkan ridho dan keberkahan agar soliditas PPP semakin terjaga jelang detik-detik pelaksanaan Pemilu.
Wakil Ketua DPP PPP Mayjen TNI (Purn) Neno Hamriono mengapresiasi seluruh kader yang turut serta hadir meramaikan istighosah dan doa bersama.
Melihat antusiasme yang sangat luar biasa, Neno optimistis suara kemenangan bagi PPP kembali bangkit khususnya di DKI Jakarta.
"Bagus sekali positif sekali semuanya hampir datang, kita mengetuk pintu langit, setelah segala upaya kita lakukan. Khusus DKI Jakarta saya melihat kemajuannya sangat signifikan terlihat dari kunjungan kita ke dapil setiap hari," ucap Neno yang juga Caleg DPR RI Dapil 3 DKI Jakarta.
"Indikasinya sangat jelas bahwa ada peningkatan dari minat masyarakat untuk bergabung atau mengabdi lewat PPP. Kalau tidak ada partai islam yang memperjuangkan siapa lagi, sekarang saatnya bangkit," pungkasnya. (cuy/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi:
PPP mengadakan kegiatan doa bersama dan istigasah untuk kemenangan pada Pemilu 2024.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Ratusan Warga Desa Serdang Gelar Istigasah & Doa Bersama untuk Kemenangan Egi-Syaiful
- Mardiono Ajak Kader PPP Kerja Maksimal Menangkan Pilkada di NTB
- Anggap Menteri Hukum Tak Cermat Teken Aturan, Pimpinan GPK Mengadu ke Presiden Prabowo
- Berharap Bisa Kembali ke Senayan, Kader Senior PPP Tekankan soal Khitah 1973
- Rusli-Johari Jelaskan Alasan Ingin Bangun Islamic Center & Rumah Tahfiz di Anambas
- PPP DKI Akan Tindak Tegas Oknum yang Mengatasnamakan Partai di Pilkada Jakarta