PPP Kubu Romahurmuziy Dukung Siapa, Anies Atau Ahok?
jpnn.com - jpnn.com - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kubu M. Romahurmuziy sebelumnya memberikan dukungan pada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni pada Pilkada DKI Jakarta 2017.
Namun, berdasarkan hasil hitung cepat, Agus-Sylvi tidak lolos ke putaran kedua.
Dua pasangan calon akan bersaing dalam putaran kedua Pilkada DKI Jakarta 2017. Yakni, Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat dan Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
Ketua DPW PPP DKI Jakarta Abdul Azis mengatakan, PPP kubu Romahurmuziy belum menentukan pasangan calon mana yang akan mereka dukung pada putaran kedua mendatang.
“Belum ada keputusan kalau sekarang,” kata Azis saat dihubungi, Jumat (17/2).
Azis menyatakan, pihaknya akan melakukan beberapa mekanisme internal selama seminggu ini.
Salah satunya adalah rapat DPW PPP yang akan diselenggarakan besok.
“Setelah itu kami konsultasi dengan DPP. Ada rapat DPP, targetnya satu minggu sejak 15 Februari. Berarti tanggal 23 baru ada keputusan,” ucap Azis.
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) kubu M. Romahurmuziy sebelumnya memberikan dukungan pada pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta
- Sukarelawan PMJ Ajak Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Melukai Hati Umat
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat
- Pemuda Pancasila Dukung RIDO di Pilkada DKI Karena Diyakini Mumpuni
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada
- Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono Bakal Dihadiri 20 Ribu Orang, Dimeriahkan Dewa 19
- Di Debat Kedua, RK-Suswono Janjikan Sekolah Negeri dan Swasta Gratis di Jakarta