PPP Kutuk Pelaku Bom di Solo
Minggu, 25 September 2011 – 16:24 WIB

PPP Kutuk Pelaku Bom di Solo
JAKARTA — Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Suryadharma Ali mengutuk pelaku bom di Gereja Kepunton, Jalan Arief Rahman Hakim, Solo, Jawa Tengah, Minggu (25/9). Bom ini meledak sekitar pukul 11.00 WIB. Menurutnya, apapun bentuknya, tindakan kekerasan yang mengatasnamakan agama tidak bisa ditolerir.
"PPP mengutuk keras tindak kekerasan kekerasan yang terjadi di Solo. Tindakan itu tidak terpuji dan sangat ditentang oleh ajaran manapun yang ada di dunia ini," kata pria yang akrab SDA ini ketika berbicara di acara pelantikan pengurus DPP PPP yang dirangkaikan dengan Halal bi Halal di Hotel Sahid, Jakarta, Minggu (25/9).
Baca Juga:
SDA berharap agar aparat keamanan segera mengungkap kasus pengeboman ini sampai ke akar-akarnya. "Semoga cepat diusut sampai ke akar-akarnya dengan tuntas," katanya.
Kecaman juga datang dari sejumlah tokoh. Melalui jejaring sosial, Ketua Divisi Pusat Pengembangan Strategi dan Kebijakan DPP Partai Demokrat, Ulil Abshar Abdallah mengutuk keras lewat akun twitternya.
JAKARTA — Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Suryadharma Ali mengutuk pelaku bom di Gereja Kepunton, Jalan Arief Rahman Hakim,
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang