PPP Mendukung Meki Nawipa-Deinas Geley Untuk Maju di Pilgub Papua Tengah 2024

jpnn.com, JAKARTA - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) secara resmi memberikan dukungan kepada Meki Nawipa dan Deinas Geley untuk maju pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah pada 2024 ini.
Adapun penyerahan rekomendasi dukungan diberikan langsung oleh Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono bersama Sekjen PPP Arwani kepada Meki Nawipa.
Atas rekomendasi tersebut, Meki Nawipa mengucapkan terima kasih kepada partai berlambang ka'bah yang telah menjatuhkan pilihannya kepada dirinya dan Deinas Geley.
Dia pun berjanji akan berjuang demi bisa memenangkan pilkada November tersebut.
Meki mengatakan dirinya akan terus berjuang dan berikhtiar bersama Deinas Geley menjaring dukungan dari mana pun, baik itu parpol maupun masyarakat, untuk memenangkan Pilgub Papua Tengah.
"Saya ucapkan terima kasih kepada PPP yang telah memberikan kepercayaan kepada kami melalui Pak Ketum dan Pak Sekjen menjadi cagub-cawagub Papua Tengah," ujar dia dalam siaran persnya, Jumat (12/7).
"Tentunya dengan dukungan ini, kami makin yakin bahwa dapat memenangkan Pilgub Papua Tengah November mendatang," sambung dia.
Sementara itu Deinas menambahkan dengan bergabungnya PPP ini total sudah ada tiga partai yang merekomendasikan mereka berdua.
PPP merekomendasikan dukungan kepada Meki Nawipa dan Deinas Geley untuk maju di Pilkada Papua Tengah 2024.
- 7 Gugatan Hasil PSU Pilkada Sudah Masuk ke MK, Ini Daftarnya
- Pesan Mardiono Saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan & Bangka Belitung
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- 9 Daerah Siap Gelar PSU Pilkada, Ini Pesan dan Harapan Wamendagri Ribka
- Kemendagri Tegaskan Komitmen Dukung Kelancaran PSU Pilkada 2024 di 6 Daerah Ini
- Mardiono Tegaskan Pentingnya Kebersamaan dalam Kegiatan Bukber Kader PPP