PPP Sebut Jokowi Bisa jadi Cawapres SDA
Rabu, 03 Juli 2013 – 21:53 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Umum PPP, Hasrul Aswar mengatakan bahwa partainya tetap akan mengusung Suryadharma Ali sebagai calon presiden (Capres). Sementara salah satu figur yang dibidik PPP untuk diduetkan dengan Suryadharma adalah Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi.
Hasrul menegaskan, SDA -sebutan Suryadharma- sudah sarat pengalaman karena dua kali jadi menteri, pernah jadi anggota DPR, mantan profesional dan juga mantan ketua PMII. "Jadi pengalamannya lengkap. Karena itu layak diusung jadi Capres," kata Hasrul di sela acara konsolidasi dan pembekalan Caleg PPP di Hotel Century, Senayan Jakarta, Rabu (3/7).
Sementara Jokowi, lanjut Hasrul, PPP ingin mantan Wali Kota Surakarta itu fokus dulu mengurus DKI Jakarta. "Ingat sama janji Pak Jokowi," tegas Hasrul.
Jika Jokowi sukses mengurus DKI, kata Hasrul, maka publik pasti akan menilai prestasi politikus PDI Perjuangan itu. "Kalau dia berhasil mengurus DKI Jakarta maka orang akan melihat dia dengan baik. Kalau mau, contohlah Ali Sadikin Gubernur Jakarta yang legendaris itu," cetus Hasrul.
JAKARTA - Wakil Ketua Umum PPP, Hasrul Aswar mengatakan bahwa partainya tetap akan mengusung Suryadharma Ali sebagai calon presiden (Capres). Sementara
BERITA TERKAIT
- PT Pertamina Trans Kontinental Sediakan Sarana Air Bersih di Maumere
- Budi Said Divonis 15 Tahun Penjara, Dirut ANTAM Berkomentar Begini
- Kajati Sebut Tindakan Kajari Kediri Melepas Tembakan ke Udara Sudah Tepat
- Wamendagri Bima Arya Ingatkan Pemda Pentingnya Pendataan Irigasi
- Akademisi Universitas Bung Karno Nilai Penetapan Tersangka Hasto Murni Proses Hukum
- Diperiksa 5 Jam Lebih, Heri Gunawan Mengaku Dicecar soal Keterlibatan Komisi XI di CSR BI