PPP Siapkan Capres dari Eksternal
Selasa, 09 Agustus 2011 – 04:04 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Umum PPP Lukman Hakim Saifudin menyampaikan isu menarik mengenai kandidat capres 2014 yang akan diusung partainya. Dia memastikan bahwa sejumlah kandidat capres yang diproyeksikan partai berlambang kabah itu berasal dari tokoh eksternal atau non kader PPP. "Mereka adalah tokoh dari partai lain. Termasuk kalangan nonparpol juga masuk dalam penjaringan PPP," ujar Wakil Ketua MPR, itu.
Lukman menjelaskan, saat ini, PPP sedang mengikuti empat capres untuk dijaring rekam jejaknya. Keempat capres ini tengah dipantau integritasnya, penguasan terhadap persoalan bangsa, dan upaya untuk pemecahannya. "Tapi, empat nama ini belum bisa diwacanakan sekarang," kata Lukman di gedung DPR, Senin (8/8).
Baca Juga:
Sayangnya, dia masih menutup rapat siapa saja nama dari keempat kandidat capres itu. Lukman hanya memberi dua bocoran penting, yakni semua berasal dari eksternal PPP dan rentang usianya antara 40 sampai 60 tahun.
Baca Juga:
JAKARTA - Wakil Ketua Umum PPP Lukman Hakim Saifudin menyampaikan isu menarik mengenai kandidat capres 2014 yang akan diusung partainya. Dia memastikan
BERITA TERKAIT
- 12 Jurus Ridwan Kamil Atasi Polusi di Jakarta
- Hadiri Senam Partai 60lkar, Richard Moertidjaya Ajak Masyarakat Terapkan Gaya Hidup Sehat
- Pilkada Kota Yogyakarta: Hasto-Wawan Berkomitmen Menciptakan Hunian Layak bagi Warga
- Jadikan Jatim Tetap Aman, Khofifah-Emil Didoakan Kiai NU Meraih Kemenangan
- Flyer Gugat Dana Kampanye Rano Karno Disabotase, Aksi Mahasiswa Batal
- SF Hariyanto & Irving Siap Bersinergi Kuat Membangun Siak Lebih Baik