PPP Tampik SDA Didukung 500 DPC
jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jendral Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuzy menampik pernyataan Suryadharma Ali yang mengklaim didukung 500 Dewan Pimpinan Cabang (DPC) di daerah sebagai ketua umum. Menurut Romy, DPC sudah memasrahkan keputusan pada DPP PPP.
"Pada umumnya mereka menyerahkan pada DPP partai. Kita berbicara politik berdasar de jure dan de facto. DPC melalui DPW menginginkan SDA untuk mundur," tegas Romy dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu, (10/9).
Menurut Romy, rapat harian para ketua majelis di PPP Selasa malam sudah sah memberhentikan Suryadharma Ali. Hal itu sesuai AD/ART PPP. Oleh karena itu, ujarnya, tidak dapat terbantahkan. Rapat sudah menetapkan Emron Pangkapi sebagai pelaksana tugas sementara ketua umum. Nantinya pengganti Suryadharma akan ditentukan dalam muktamar.
"Tadinya ada dua nama Suharso Manoarfa dan Emron. Mereka berdua berunding dan sepakat memajukan Emron sebagai Plt," tandas Romy. (flo/jpnn)
JAKARTA - Sekretaris Jendral Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Romahurmuzy menampik pernyataan Suryadharma Ali yang mengklaim didukung 500 Dewan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BKN Resmi Umumkan Jadwal Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2
- Menteri P2MI Dorong Peningkatan Skill PMI untuk Tekan Eksploitasi
- Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan Barang Impor Bernilai Miliaran, Begini Kronologinya
- 5 Berita Terpopuler: 2 Masalah Tak Terduga Muncul, Honorer & PPPK Mendesak Gaji Tambahan, Jangan Kurang Manusiawi
- Pemutihan Utang Petani jadi Wujud Dukungan Pemerintah ke Pertanian
- Inovatif dalam Pengelolaan Zakat, BAZNAS Jabar Sabet Juara ISEF 2024