PPP Usul Biaya Paspor Jamaah Ditanggung Pemerintah
Senin, 01 Februari 2016 – 20:34 WIB
JAKARTA - Anggota Komisi VIII DPR RI, Ahmad Fauzan Harun meminta biaya pembuatan paspor jamaah haji ditanggung negara melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN). Selama ini menurut Ahmad Fauzan Harun, biaya paspor itu telah dialokasikan oleh Kementerian Agama, (Kemenag), tapi jamaah membayar sendiri ke Ditjen Imigrasi Kementerian Hukum dan Ham.
"Usul saya, alokasi dana tersebut benar-benar dieksekusi untuk biaya paspor jamaah haji dan Ditjen Imigrasi tidak pungut lagi biaya paspor jamaah haji," kata Achmad Fauzan Harun, dalam Rapat Dengar Pendapat dengan Ditjen Imigrasi Kemenkumham, di Gedung Nusantara II, kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Senin (1/2).
Menurut politikus PPP ini, sama halnya dengan Kementerian Kesehatan, semua yang berhubungan dengan pendanaan kesehatan, dibiayai dari APBN. Mestinya seluruh paspor termasuk biaya manasik haji juga ditanggung oleh APBN.
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota Komisi VIII DPR RI, Ahmad Fauzan Harun meminta biaya pembuatan paspor jamaah haji ditanggung negara melalui Anggaran Pendapatan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Bantah Pengepungan Kejagung, Dankorbrimob: Tidak Ada yang Superior Di Republik Ini
- Anggap Menteri Hukum Tak Cermat Teken Aturan, Pimpinan GPK Mengadu ke Presiden Prabowo
- Bali Jadi Destinasi Utama Wisata Medis Estetika di Asia Tenggara
- Aksi Solidaritas Palestina, Mahasiswa Serukan Boikot Produk Terafiliasi Israel
- Gali Potensi Lokal, Mendes PDT Yandri Susanto Keliling Desa di Banten
- Soroti Kasus Pria Suruh Siswa Menggonggong, Sahroni Minta Polisi Gerak Cepat